Menguji Performa New Honda Civic Hatchback RS

0
test drive performa new honda civic hatchback rs

ROCKOMOTIF, Jakarta – Produk anyar PT Honda Prospect Motor (HPM), New Honda Civic Hatchback RS, ditengarai memiliki tenaga yang besar dan torsi yang melimpah.

Saat mendapat kesempatan untuk melakukan test drive produk tersebut (19/2), redaksi ROCKOMOTIF mencicipi seberapa besar tenaga yang dimiliki oleh mobil yang dibanderol dengan Rp 499 juta ini.

New Honda Civic Hatchback RS dibekali dengan transmisi CVT 7 percepatan yang bisa dioperasikan dengan ujung jari. Ketika melakukan tes, redaksi sengaja merubah tuas transmisinya ke S bukan ke posisi D.

Alhasil, ketika mobil digeber di jalan bekas sirkuit BSD Grand Prix, mobil tersebut mampu memberikan akselerasi yang lebih baik ketimbang mode D. Hempasan tenaga yang di ruang mesin, menjalar mulai dari ruang bakar menuju ujung kaki saat menekan pedal gas.

Baca juga: Honda Sudah Kantongi SPK New Honda Civic Hatchback RS

Perbedaan tenaga yang dihasilkan, sangat terasa lebih padat saat transmisi berada di posisi S. Bukan hanya itu, raungan mesin juga lebih agresif saat digeber di lintasan lurus. Akselerasi yang dirasakan pun begitu reaktif ketimbang menggunakan mode D.

Pengoperasian paddle shift juga begitu mudah. Tuas yang ada di belakang lingkar kemudi didesain dengan begitu ergonomis sehingga mudah untuk mengoperasikannya.

Di atas kertas, New Honda Civic Hatchback RS dibekali mesin 1.5 liter turbo dengan tenaga sebesar 173 PS yang diperkuat dengan fitur andalan Honda yakni Earth Dream sehingga mampu memberikan dampak yang lebih baik dalam kinerjanya.

Baca juga: Sebelum Test Drive Mobil Baru, Perhatikan Hal Ini

Dari sektor suspensi, Honda yang mempercayakan MacPherson sebagai tumpuan, mampu meredam baantingan mobil yang empuk saat digeber dalam kecepatan tinggi. Bahkan, saat dibawa untuk melintasi ‘chicane’ sirkuit BSD, goyangan mobil ini cukup baik lantaran tidak menimbulkan body roll yang begitu besar.

Tidak banyak bisa dilakukan ketika sesi test drive yang dibatasi hitungan jam. Namun demikian kami menyimpulkan bagi Anda yang memiliki adrenalin tinggi, biasakan untuk menggunakan mode S saat berkendara. Agar emblem RS yang baru disematkan tidak terbilang sia-sia.

LEAVE A REPLY