Peugeot 306, Mobil Lawas Tapi Enggak Was-Was

0
peugeot 306

ROCKOMOTIF, Jakarta – Ketersediaan komponen untuk mobil-mobil lawas yang tidak biasa, seperti mobil Peugeot, memang menjadi pertanyaan besar. Banyak kabar yang berseliweran mengatakan komponen mobil dengan logo singa tersebut susah didapatkan. Benarkah mitos tersebut?

Untuk mendapatkan jawaban tersebut, Hadi Taruna, sebagai Peugeot Lovers, angkat bicara. Baginya, paradigma tersebut sejatinya sudah tidak berlaku. Bahkan, saat ini komponen-komponen Peugeot, bisa dikatakan mudah didapatkan. Di samping itu, bengkel yang juga bisa melakukan servis atau penggantian part untuk mobil asal Perancis tersebut pun terbilang sudah menjamur.

“Untuk mobil-mobil lawas tahun 2000 ke bawah, itu banyak spare partnya yang non original, tapi yang ori juga banyak. Semua terjamin kok! Kalau dibilang susah mendapatkannya, mungkin ketidaktahuan mereka terhadap Peugeot di Indonesia. Dari awal memang stigma tersebut sudah berkembang. Karena mobilnya kan tidak biasa, dan berbeda dengan Mercedes dan BMW yang sedikit lebih mudah mendapatkan spare partnya,” buka pria yang akrab disapa Hatar ini.

Bahkan, Hatar pun melanjutkan ceritanya, bahwa untuk sektor kaki-kaki saja, pria yang juga doyan kuliner ini mengatakan sangat melimpah untuk komponen tersebut. Mulai dari brand apa pun, tersedia juga untuk mobil Peugeot lawas.

Baca juga: Peugeot Kini Berikan Layanan Servis Gratis 5 Tahun

“Wah kalau untuk kaki-kaki, banyak dan melimpah! Mau merek apa, banyak kok. Ada merk Eropa, macam-macam. Malah sampai ada yang tidak bermerk, buatan mananya kita tidak tahu, itu ada untuk kaki-kaki Peugeot. Dan harganya pun beragam, mulai dari yang murah sampai yang mahal juga ada. Karena mobilnya tidak umum, jadi orang menyamaratakan bahwa sparepart mobil Peugeot itu susah,” bebernya.

Sedangkan untuk jaringan bengkel yang bisa melakukan perbaikan mobil Peugeot, juga kini sudah tersebar. Mulai dari DKI Jakarta, hingga Jawa Timur, banyak bengkel Peugeot bertebaran. Hal ini pun dibuktikan Hatar ketika dirinya melakukan touring bersama komunitasnya Peugeot 306 Community.

“Bengkelnya juga banyak. Coba kita lihat sekarang, jaman sekarang bengkel Peugeot, dari Jakarta sampai Timur Pulau Jawa. Mulai dari Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, sampai Jawa Timur, bengkel Peugeot sudah merata sekarang. Di Jakarta sendiri sudah banyak juga bengkel yang bisa menangani Peugeot,” pungkasnya.

LEAVE A REPLY