Anjasara Wahyu, Pereli Baru Mampu Mencuri Podium Kesatu

0
Anjasara Wahyu

ROCKOMOTIF, Jakarta – Terbiasa dengan balap slalom atau yang lebih dikenal dengan gymkhana, Anjasara Wahyu, berhasil membuktikan dirinya punya kelas di ajang balap sprint rally putaran ketiga, yang berlangsung di Jambi, akhir pekan lalu.

Anjasara yang ditemani oleh Hongki Regina, tampil begitu impresif sejak balapan dimulai. Tak tanggung-tanggung, Anjas harus beradu cepat dengan pereli yang kapabilitasnya du atas dia. Sebut saja, Yoyok Cempe, Yoseph, dan beberapa nama lain yang bertarung di Kelas F.1.

“Dihadapkan dengan mereka yang senior, jujur saya nervous. Saya nervous karena mereka senior. Ya intinya mereka kan senior semua, saya belom punya pengalaman dan sedang cari pengalaman di reli. Jadi ibaratnya, mereka semua (pereli senior) sudah berada di level direksi, saya cuma staff biasa kalau diumpakan dalam sebuah struktur jabatan perusahaan. Jadi begitu sampai sirkuit saya ada perasaan minder,” jelas Anjasara.

Anjasara wahyu sprint rally

Tapi, Anjas tidak patah semangat. Putera Petrus Aviantoro ini, bermain sangat baik pada dua seri yang dilangsungkan. Ia mampu memberikan kejutan kepada pereli senior dengan meraih podium pertama di seri ketiga dan seri keempat sekaligus. Anjas sukses membalikkan keadaan di hadapan pereli senior tersebut.

Baca juga: Tiga Fakta Menarik Kemenangan Anjasara Wahyu

“Target awal pengin finish aja. Tapi Puji Tuhan, di seri ketiga dan keempat, podium pertama. Puji Tuhan juga bisa mengalahkan yang lebih senior. Ya sebenarnya ini kan senang-senang, menang syukur enggak menang ya udah, tapi sekali lagi Puji Tuhan,” tambahnya malu-malu.

Berdasarkan hasil akhir putaran keempat Kejurnas Sprint Rally Jambi, Anjasara Wahyu dan Hongki Regina, sukses menempati podium tertinggi di Kelas F.1 dengan akumulasi waktu 16 menit 33,1 detik. Sedangkan di posisi kedua, di tempati oleh Yoseph S dan Achmad Faisal dengan total waktu 16 menit 41,3 detik. Sedangkan posisi ketiga, pasangan Yoyok Cempe dan Ibenzani mengemas total waktu 17 menit 24,5 detik.

“Dibilang sukses sih belum, karena terlalu dini untuk mengatakan sukses. Setidaknya, saya menambah pengalaman di sprint rally. Ini kali kedua buat saya, yang pertana beberapa waltu lalu saat Kejurprov di Jogjakarta,” pungkas Anjas.

LEAVE A REPLY