ROCKOMOTIF, Jakarta – Peslalom Toyota Team Indonesia sekaligus pemilik pelatih di Anjasara Slalom University (ASU), Anjasara Wahyu, telah menargetkan podium untuk semua anak asuhnya pada tahun ini.
Saat dihubungi, Anjas, menjelaskan kans anak didiknya untuk bisa meraih podium pada musim ini, terbuka lebar.
“Targetnya mereka bawa pulang piala di setiap serinya. Enggak berat, mudah-mudahan mereka semua bisa membawa pulang piala,” buka Anjasara, yang tahun lalu berhasil menyabet gelar Juara Nasional Kelas F di Kejuaraan Nasional Gymkhana.
Sementara itu, optimisme Anjas juga dilandaskan teknik yang mereka miliki sudah baik. Hanya saja mental yang harus dipoles lagi untuk bisa tampil maksimal di setiap putaran.
Baca juga: Ini PR Anjasara Wahyu Buat Pertahankan Juara Nasional
“Mereka semua bertarung di kelas pemula, sangat memungkinkan (untuk meraih podium). Jadi kalau dari saya, teknik mereka semua sudah sama, tinggal mental saja yang harus dikuatin lagi,” papar Anjasara Wahyu.
Pada musim ini, komposisi anak didik Anjasara Slalom University mengalami penambahan satu peserta. Sebelumnya, merekabyang bernaung di bawahnya adalah Felicia Ivana, Nicolas Meyer, Rizqi, Satria Wiharyoga dan Anandyo Dwiki.
Sedangkan nama baru yang kini mengisi adalah Ananda Rosyid. Peslalom pemula ini juga tampil pada musim lalu dan sudah memiliki bekal yang cukup untuk menaklukan persaingan di atas lintasan Kejurnas Gymkhana 2020.