Merek Inggris Morris Garage Siap Bersaing di Indonesia

0
morris garage (mg) motor indonesia

ROCKOMOTIF, Jakarta – Satu lagi pemain di industri otomotif siap meramaikan pasar kendaraan bermotor di Indonesia. Merek mobil asal Inggris, Morris Garage (MG) menyatakan kehadirannya di Tanah Air.

MG merupakan pabrikan asal Inggris yang kini sudah diakusisi oleh pabrikan China, SAIC (Shanghai Automotive Industry Corporation). Di Indonesia, SAIC sudah hadir melalui Wuling Indonesia.

Bisa dipastikan produk pertamanya adalah MG ZS, sebuah SUV yang berbagi platform dengan Wuling Almaz. Meski begitu, MG Motor Indonesia belum berani memberikan keterangan detail terkait produk ini.

Baca juga: Merek Otomotif MG Siap Jualan di Indonesia

“Sebelum datang ke Indonesia, kami menyadari betapa kompetitifnya pasar otomotif di sini. Tapi, melalui pengamatan kami yang cermat, kami memahami bahwa mobil bermakna lebih dari sekadar kendaraan bagi sebagian orang,” beber Figo Lee, Managing Director MG Motor Indonesia.

MG sendiri sudah hadir di negar-negara Asia lainnya seperti India dengan menghadirkan beberapa produk andalan mereka.

Sejak dibentuk pada tahun 1924, emblem segi delapan (octagonal) ‘MG’ yang terkenal di dunia telah menginspirasi banyak individu untuk mencapai prestasi yang luar biasa dalam berkendara.

MG mengklaim jika jejak historis yang dicetaknya selama hampir 100 tahun bercerita dengan lantang tentang pencapaian terbaiknya dan pengalamannya di industri otomotif. Fondasi kuat MG ditunjang desain canggih khas Inggris, pengembangan mesin berstandar Eropa yang inovatif dan sistem keamanan berkualitas juara.

Kita lihat saja apakah kehadiran MG Motor Indonesia ini bisa bersaing dengan merek asal Jepang dan China lainnya. Tentunya tahun ini cukup berat mengingat pasar otomotif sedang mengalami penurunan sejak tahun lalu.

LEAVE A REPLY