Hadir Di GIICOMVEC, UD Trucks Kuzer Tak Kunjung Dijual

0
ud trucks kuzer

ROCKOMOTIF, Jakarta – Astra UD Trucks memanfaatkan pameran Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2018 bukan untuk meluncurkan Kuzer. Tapi lebih untuk menunjukkan eksistensinya kepada para konsumen dan juga pengunjung.

Padahal Kuzer ini sudah hadir di ajang GIIAS tahun lalu meskipun hanya sebatas perkenalan. Seharusnya dengan hadirnya UD Trucks di ajang GIICOMVEC kali ini akan menjadi saat yang tepat untuk mengumumkan harga resmi dari penantang Mitsubishi Colt Diesel ini.

Tapi nyatanya Astra UD Trucks masih bertahan dengan hanya memajang truk kecil (light duty truck) ini. Malah mereka hanya mengusung produk-produk lama dengan tagline baru.

Melalui produk-produk yang dihadirkan dan tagline terbaru yang diusungnya, yaitu semangat ‘Drive For More’, Astra UD Trucks berkomitmen untuk memberikan pelayanan purna jual yang mumpuni, produk dan inovasi.

Baca Juga: Triton, T120S, Dan L300 Jadi Andalan Mitsubishi di Pameran Komersial GIICOMVEC

Kuzer yang tak kunjung dijual ini diklaim fokus untuk mendukung sektor infrastruktur dan konstruksi di Indonesia. Termasuk sektor logistik dan bisnis semen.

Kuzer ini diciptakan untuk mengisi segmen light duty truck dengan segudang sistem berbasiskan teknologi terkini. Dan diklaim telah disiapkan untuk menjadi market leader dikelasnya.

Sekarang bagaimana mau jadi market leader kalau sampai saat ini belum juga dijual?

Aloysius Chrisnoadhi, CEO PT Astra International UD Trucks Sales Operations menuturkan bahwa ajang ini menjadi arena yang tepat bagi Kuzer. Sebagai bentuk partisipasi Astra UD Truck dalam pembangunan infrastruktur yang sedang giat-giatnya dilakukan di Indonesia.

“Dengan tagline terbaru ini, kami yakin dapat menyediakan pilihan terbaik kepada pasar. Kami juga berupaya setiap inovasi yang dilakukan pada produk, dikembangkan berdasarkan kebutuhan dan permintaan konsumen,” tambah Aloysius, disela-sela sambutannya di JCC, Jakarta, Kamis (1/3).

Tantangan Digitalisasi

Era digital merupakan salah satu jawaban atas tantangan saat ini dari setiap pabrikan kendaraan di Indonesia. Bagaimana tidak. Dengan sistem itu, Presiden Direktur UD Trucks Indonesia, Valery Mulyard berkeyakinan mampu memenuhi dan ‘mengawasi’ segala kebutuhan konsumennya.

“Sistem yang telah dan akan terus dibangun, memungkinkan kami untuk memantau optimalisasi produktivitas kendaraan pelanggan,” tambah Valery.

Kombinasi sistem Single ID Customer, VSOP dan Telematics, serta tim Fleet Operation Support diklaim siap mendukung operasional pelanggan. Nilai tambah lain yang diberikan yaitu 24H Technical Assistance dan Driver Training.

“Dukungan yang kami terima dari masyarakat membantu kami untuk mendorong laju pertumbuhan, melalui produk kami kepada masyarakat,” tutup Aloysius.

LEAVE A REPLY