Sekarang Tukar Tambah Mobil Bisa Lewat Dunia Maya

0
tukar tambah mobil
Blibli.com dan Mobil88 bekerjasama untuk menghadirkan fitur tukar tambah mobil melalui e-commerce

ROCKOMOTIF, Jakarta – Hadirnya model-model terbaru memang memancing rasa ingin memiliki dari konsumen. Terlebih lagi si konsumen telah mempersiapkan keuangannya jauh-jauh hari. Di balik itu, dengan kemunculan produk-produk anyar ini jelas memperbesar ranah kompetisi di industri otomotif.

Berbagai kemudahan dalam membeli kendaraan baru menjadi faktor utamanya. Bisa jadi salah satu elemen transaksi yang satu ini telah menjadi incaran para calon pemilik mobil baru. Yup, adalah tukar tambah mobil dengan model terbaru.

Melihat kondisi yang nampaknya bakal mendulang keuntungan, Blibli.com resmi meluncurkan fitur Tukar Tambah pada website Belimob.com. Berkolaborasi dengan mobil88, website ini merupakan unit bisnis dari mobil88 yang bergerak dalam bidang pembelian kendaraan mobil bekas (mobkas).

Senior Vice President of Trade Partnership Blibli.com, Lay Ridwan Gautama mengatakan layanan tukar tambah merupakan upaya pihaknya untuk menghadirkan one-stop shopping experience bagi pelanggan saat membeli mobil di Blibli.com.

“Sebagai langkah awal, kami bermitra dengan mobil88 yang terpercaya dan terdepan dalam bidang jual beli mobkas,” kata Ridwan, di sela-sela peluncuran di Graha Niaga Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (4/4).

Ridwan mengaku layanan ini merupakan pengembangan dari fasilitas layanan penjualan mobil yang sudah ada di Blibli.com sejak tahun 2016.

Dengan hadirnya fitur tersebut diklaim akan memudahkan pelanggan Blibli.com dalam proses ‘melepas’ mobil lamanya ketika ingin membeli mobil baru di Blibli.com.

Baca Juga: Kompresor AC Mobil Anda ‘Ngorok’? Ternyata Ini Penyebabnya

Di sisi lain, menurut President Director mobil88, Halomoan Fischer Lumbantoruan, pihaknya telah lama ingin menyasar pasar e-commerce.

“Lewat kerja sama ini kami siap memberikan yang terbaik termasuk kemudahan dalam pelayanan jual beli bagi pelanggan Blibli.com,” ujarnya.

Benefit Tambahan Untuk Model-Model Tertentu

Di awal peluncuran layanan Fitur Tukar Tambah mobil, Blibli.com menawarkan berbagai keuntungan tambahan khusus bagi pelanggan untuk beberapa tipe mobil. Seperti Sirion, Rush, Terios, Xpander dan Yaris.

Ridwan menjelaskan bahwa kelima model mobil tersebut sedang digandrungi oleh konsumennya saat ini. Itulah kenapa para pemilik diberikan keuntungan lebih setelah mereka meminang mobil idamannya itu.

“Bicara model terlaris, jelas mobil keluarga masih diminati. Daya tampung penumpang plus bisa memuat barang bawaan banyak tetap menjadi primadona. Contohnya Toyota Avanza. Bahkan yang terbaru Mitsubishi Xpander terus diminati. Untuk model baru Mitsubishi ini kami punya stok 10 unit,” tambah Ridwan.

Baca Juga: Toyota Avanza Masih Perkasa, Honda Nomor Dua

Begitu juga dengan mobil-mobil di segmen SUV. Ridwan mengklaim pasarnya masih banyak dan masih menjadi incaran pelanggannya. Sayangnya, ia tidak bisa menjelaskan secara detail jumlahnya.

“Soal berapa banyak yang sudah terjual untuk mobil-mobil SUV, jelas sudah puluhan setiap bulannya. Angkanya tidak bisa kami ungkapkan di sini,” tutup Ridwan.

Blibli.com mengklaim sudah bekerja sama dengan lebih dari 15 merek mobil flagship dan dalam waktu dekat secara bertahap merek-merek dan tipe mobil lain yang dipasarkan sudah bisa dibeli lewat fitur terbaru ini.

LEAVE A REPLY