Mau Nonton MotoGP Langsung Di Valencia Dengan Gratis? Ini Caranya

0
nonton motogp
elepasan Komunitas YamahaVixion Indonesia untuk touring Jakarta-Malang oleh Bapak Febri, Marketing Manager Kopiko78, PT Mayora Indah Tbk dan Bapak Coconino Ahmad, Kepala Departemen

ROCKOMOTIF, Jakarta – Balapan MotoGP merupakan ajang balap motor paling bergengsi dan memiliki banyak penggemar di dunia juga di Indonesia. Di setiap seri, banyak acara nonton bareng MotoGP yang dibanjiri oleh puluhan hingga ratusan orang.

Terlepas apakah di kafe, restoran, bahkan lapangan terbuka yang disulap menjadi ‘taman bermain’ bagi para pecinta MotoGP. Menariknya dari data Nielsen menunjukkan jika selama dua tahun terakhir ini jumlah penonton MotoGP tembus di angka enam juta.

Atas dasar itulahh, Kopiko78 ikut menjadi sponsor bagi para pecinta MotoGP di layar kaca Trans7. Bahkan mereka mengadakan rangkaian acara nonton bareng di 7 kota di Indonesia.

Baca juga: Dani Pedrosa, Berakhirnya 13 Musim Tanpa Titel Juara Dunia MotoGP

“Sebagai RTD Coffee yang senantiasa membangkitkan semangat dalam beraktivitas, Kopiko78 hadir untuk menemani para pecinta MotoGP terus melek selama menikmati balapan ber-adrenalin tinggi tersebut,” ungkap Febri Satria Hutama selaku Marketing Manager Kopiko78, PT Mayora Indah Tbk di media gathering, Jumat (29/6/2018).

Febri juga mengajak para pecinta MotoGP di Indonesia untuk ikut serta menyaksikan langsung MotoGP di Valencia, Spanyol.

“Caranya dapat diakses melalui Instagram @Kopiko78 dan @officialtrans7”,” jelas Febri.

Syarat dan ketentuan untuk mendapatkan hadiah nonton bareng MotoGP Valencia

Touring dan Nonton Bareng

Dalam rangkaian nonton bareng (nobar) di 7 kota ini, Kopiko78 juga turut mengajak komunitas untuk touring menuju ke lokasi nonton bareng ini. Kegiatan ini diharapkan dapat mengumpulkan para pecinta MotoGP sehingga momen-momen balapan motoGP akan terasa lebih seru dan mendebarkan.

Dalam waktu dekat, nobar yang diselenggarakan oleh Kopiko78 dan Trans7 akan singgah di Malang pada tanggal 1 Juli 2018. Nobar yang turut mengundang berbagai komunitas bikers menjadi sebuah gelaran yang dinanti-nantikan.

Komunitas Yamaha Vixion Club Indonesia sudah mempersiapkan baik itu riders nya maupun unitnya, untuk turut berpartisipasi dalam Nobar yang diadakan oleh Kopiko78 dan Trans7. Touring dari Jakarta menuju Malang khususnya ke Batu, Jawa Timur, yang menjadi lokasi Nobar.

“Kami akan menempuh jarak sekitar 750 km, kurang lebih 18 jam dengan rute yang cukup menantang melewati pantai utara,” jelas Ancha selaku Ketua Umum YVC Indonesia.

LEAVE A REPLY