ROCKOMOTIF, Jakarta – Arus balik mudik lebaran 2019, mulai mengalami peningkatan volume kendaraan. Demi memperlancar arus balik mudik, PT Jasa Marga (Persero) Tbk mulai memberlakukan sistem satu arah.
Keputusan tersebut menindaklanjuti diskresi dari Kepolisian yang mulai memberlakukan satu arah sejak Jumat (7/6) pukul 14:00. Adapun titik pertama pembukaan sistem satu arah tersebut, dimulai dari Gerbang Tol Kalikangkung hingga Gerbang Tol Cikampek Utama.
“Atas diskresi Kepolisian, PT Jasa Marga (Persero) Tbk memberlakukan rekayasa lalu lintas one way arus mudik balik Lebaran 2019. Dari arah Timur menuju arah Jakarta hari ini sejak pukul 14.05 WIB dengan titik awal Km 414 Gerbang Tol (GT) Kalikangkung s.d Km 70 GT Cikampek Utama,” tulis pernyataan Jasa Marga dalam laman resminya.
Penerapan sistem satu arah tersebut, diakui oleh Jasa Marga, mengalami kemunduran jam pemberlakukan. Seharusnya, one way arus balik mudik tersebut sudah bisa dibuka sejak pukul 12:00 wib. Namun karena satu dan lain hal, Jasa Marga baru membuka sistem satu arah pada pukul 14:00.
Baca juga: Mayoritas Pemudik Ternyata Minati Jenis BBM Ini
Salah satu penundaan jam tersebut dikarenakan sebagian besar pengguna jalan masih memanfaatkan rest area di jalur arah Cikampek untuk sholat Jumat. Sehingga sweeping jalur arah Cikampek baru dilakukan setelah waktu sholat Jumat selesai.
Jasa Marga Cabang Jakarta-Cikampek menyiapkan skenario pengaturan operasional GT Cikampek Utama yang merupakan GT barrier selama pelaksanaan rekayasa lalu lintas one way arus balik berlangsung.
Jasa Marga mengimbau pengguna jalan dapat mengantisipasi titik awal pemberlakuan rekayasa lalu lintas one way arus balik mudik ini. Termasuk memperhatikan rambu-rambu dan arahan petugas di lapangan agar dapat masuk ke lajur one way dengan aman dan nyaman.
Jasa Marga mengimbau kendaraan bus dan non golongan I serta pengguna jalan jarak dekat untuk tetap menggunakan jalur normal. Tetap hati-hati berkendara. Pastikan kecukupan saldo uang elektronik dan BBM sebelum memasuki jalan tol agar perjalanan lebih nyaman.