ROCKOMOTIF, Jakarta – Model terbaru Yamaha NMax yang belum lama diluncurkan oleh PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), memang menjadi pengobat rindu bagi pencinta motor matik besutan produsen garpu tala.
Meski belum banyak yang memiliki, namun rujukan untuk memodifikasi NMax khususnya jok, sudah berseliweran. Salah satunya datang dari MBtech, pemain leather untuk jok kendaraan di Indonesia.
Dari beberapa rujukan, salah satu yang menarik adalah konsep jok cafe racer. Dalam tampilannya yang dipublikasikan, jok ini menggunakan kelir merah (scarlett) sebagai warna utamanya.
Pemilihan Scarlett tersebut sebagai refleksi jiwa sporty yang begitu kuat pada karakter NMax. Bagian rendah untuk penumpang dilapisi dengan bahan berwarna Scralett (MB 6027) menggunakan varian MBtech Giorgio.
Baca juga: Tiga Jawara Kontes Modifikasi Interior MBtech
Motif yang dihadirkan berupa garis modern dengan pola techno muscular. Sementara bagian belakang dibuat lebih tinggi dan sedikit memiliki punuk dengan metode penambahan busa. Bagian jok pembonceng ini dibungkus dengan warna black (MB6001) sehingga menimbulkan kontras yang begitu istimewa.
Tidak sampai disitu, penggunaan warna benang juga ikut diperhatikan agar nuansa sporty semakin menyeruak. Jangan khawatir dengan pemilihan warna merah pada jok ini, karena secara keseluruhan MBtech memiliki varian warna sebanyak 40 warna yang siap dikombinasikan dengan warna NMax Anda!.