Libur Panjang, Polda Metro Jaya Siaga Jaga Lalu Lintas

    0
    lalu lintas dki jakarta masa transisi psbb

    ROCKOMOTIF, Jakarta – Pekan ini merupakan long weekend, dan dipastikan banyak masyarakat yang berpergian menggunakan kendaraan pribadi ke luar kota. Sebagai langkah antisipasi, Ditlantas Polda Metro Jaya menurunkan ratusan personel untuk menjaga kelancaran dan ketertiban lalu lintas di sekitar DKI Jakarta.

    Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Sambodo Purnomo Yugo mengatakan, dalam antisipasi liburan dengan menyiapkan 749 personel. Para anggota yang disebar selain mengamankan jalan juga diharapkan mengurai kemacetan yang akan terjadi.

    “Seluruh anggota akan disebar untuk melakukan penjagaan serta pengaturan lalu lintas. Anggota kami akan ditempatkan khususnya di titik-titik yang rawan terjadi kemacetan,” tutur Sambodo di Jakarta, Rabu (19/8/2020).

    Baca juga: Soal Ganjil Genap 24 Jam, Ini Penjelasan Dirlantas Polda Metro Jaya

    Para personel itu akan melakukan pengamanan sejak sore hari ini. Jajarannya juga telah menyiapkan pos-pos pengamanan yang ada guna mengantisipasi terjadinya kemacetan di libur long weekend.

    Pos pengamanan long weekend di jalur tol akan difokuskan ke beberapa titik mulai dari pintu masuk tol elevated serta rest area Km 19. “Lalu Simpang Susun Cikunir, Cawang, kemudian arah Tomang, Kebon Jeruk, arah luar kota kemudian juga ke arah Jagorawi di Simpang Cibubur,” ungkap Sambodo.

    Selain itu, tempat-tempat wisata di dalam kota mulai dari Ragunan, Monas, TMII, Ancol, hingga Kota Tua juga telah disiapkan pengaman di libur panjang esok. Seperti diketahui, long weekend akan jatuh pada hari Kamis (20/8) esok di mana merupakan cuti bersama Tahun Baru Islam.

    LEAVE A REPLY