Kawasaki Ninja ZX-4R, Siap Meluncur Akhir Tahun!

0
ninja zx-4r

ROCKOMOTIF, Jakarta – Kabar mengenai generasi terbaru Kawasaki Ninja ZX-4R semakin dekat. Dikabarkan, motor ini akan segera mengaspal pada akhir tahun 2021 dengan berbekal fitur modern di dalamnya.

Melansir dari young-machine, Kawasaki Ninja ZX-4R, akan menggunakan konfigurasi yang sama dengan adiknya, yakni Ninja ZX-25R. Hanya saja, perbedaan terletak pada isi dari masing-masing silinder yang digunakan. Artinya, dengan kapasitas mesin 400 cc, maka setiap silindernya akan memiliki kubikasi 100 cc.

Hal ini dikatakan tidak terlalu repot dalam pengaplikasiannya. Pasalnya, hal tersebut bisa mengacu dari spesifikasi yang digunakan pada Kawasaki Ninja ZX-25R.

Bicara lebih lanjut mengenai fitur apa saja yang akan dibenamkan, mengutip dari laman tersebut, ada beberapa fitur yang nantinya akan dibenamkan. Tentunya, dengan fitur ini akan membuat pengendalian terhadap motor menjadi lebih nikmat dan menyenangkan.

Baca juga: Harga Kawasaki Ninja ZX-25R Sekarang Cuma Promo?

Beberapa fitur yang dipercaya akan dibenamkan antara lain adalah Kawasaki Traction Control System (KTRC), free wheel protection, front suspension upside down dengan besaran 37 mm, horizontal backlink suspension, assist and slipper clutch system, electric throttle dan power mode yang dapat diatur dengan dua pilihan, serta sistem pengeraman ABS di depan dan belakang.

Adapun fitur yang tidak kalah menyenangkan pada Kawasaki Ninja ZX-4R ini nantinya adalah Kawasaki Quick Shifter. Dengan berbekal teknologi tersebut, pengendaranya tidak perlu menggunakan kopling dalam melakukan perpindahan giginya.

Sampai saat ini, belum dijelaskan berapa harga yang akan dipasarkan untuk pasar Jepang.

LEAVE A REPLY