ROCKOMOTIF, Jakarta – Tutup tahun 2022, komunitas Honda CB150X turut melakukan kegiatan Saturday Morning Riding (Satmori) yang diselingi dengan aktivitas gathering untuk membahas agenda kegiatan tahun 2023.
Sebanyak 30 peserta satmori yang terdiri dari beberapa kelompok melakukan start dari gedung Wahana Honda, Jakarta Pusat. Setelah dapatkan briefing terkait rute dan aturan berkendara aman, rombongan mulai bergerak menuju beberapa lokasi yang ditentukan.
Dalam rangkaian tersebut, komunitas Honda CB150X ini turut mengangkat tema Honda CB150X City Fun Challenge di mana untuk titip pertama tersebut akan berhenti di Museum Joang 45, Taman Menteng, Jakarta Pusat. Kemudian, sebagai titik henti terakhir, para peserta tersebut menuntaskannya di kawasan Jakarta Timur. Tujuan terakhir inilah kegiatan diisi dengan berbagai acara mulai dari obrolan terkait teknologi Honda hingga agenda tahun depan.
“Tutup tahun sudah biasa komunitas bertemu untuk bicarakan agenda tahun depan. Wahana hadir dalam kegiatan ini untuk dapat mendukung sekaligus arahkan kegiatan yang lebih positif dan bermanfaat tidak hanya untuk internal komunitas tapi juga orang banyak,” jelas Head of Marketing Communication, Andra Friandana, di sela-sela kegiatan.
Dijelaskannya lebih lanjut, Selaku Main Dealer sepeda Motor Honda Jakarta Tangerang PT. Wahana Makmur Sejati (WMS) mewadahi komunitas Honda yang tergabung dalam asosiasi guna mengarahkan agar kegiatan komunitas miliki energi positif untuk banyak orang sekaligus menghapus stigma negatif yang selama ini diutarakan sebagian besar masyarakat.
Menciptakan kegiatan yang bermanfaat diharapkan konsumen lain yang juga memiliki hobi yang sama di sepeda motor dapat bergabung dengan komunitas yang ada di Jakarta dan Tangerang. Saat ini Wahana mewadahi komunitas tersebut dalam dua ‘payung’ yaitu Asosiasi Honda Jakarta (AHJ) serta Asosiasi Honda Motor Tangerang (AHMT). Bagi konsumen yang tertarik bergabung Wahana permudah informasi yang ada pada website resmi www.wahanahonda.com atau bisa mengetahuinya melalui aplikasi Wanda yang bisa diunduh di playstore.