ROCKOMOTIF, Jakarta – Perayaan Anniversary Royal Riders Indonesia (RoRI) yang berlangsung pada 26 Agustus 2023 di Bali berlangsung sukses dan memberikan kesan tersendiri bagi para anggota RoRI yang hadir.
Dengan mengangkat tema RoRI’s Way, penyelenggara bertujuan untuk mengingat dan mengeratkan kembali nilai kekeluargaan antar anggota yang telah bergabung dari Sabang sampai Merauke.
Kegiatan diawali dengan melakukan rolling thunder dari dealer Royal Enfield di Kuta dan menuju Pantai Pandawa, sebelum menuntaskan perjalanan ke Pantai Melasti, sebagai venue acara utama.
Presiden RoRI, Adnan Maddanatja menyampaikan rasa kegembiraannya atas perayaan anniversary komunitas yang telah menginjak usia ketujuh.
“Kesan saya atas terselenggaranya anniversary 7th RoRI ini merasa takjub, maasya Allah dan Alhamdulillah jadi juga setelah 3 kali pindah lokasi karena tidak dapat izin, gokil! Harapannya ke depan RoRI pastinya harus lebih guyub dan solid,” ungkap Adnan.
Menurutnya, dengan kemegahan yang terbalut pada momen tersebut, di harapkan dapat menjadi cara untuk mempersatukan lagi antar chapter yang ada di seluruh Indonesia.
“Dengan perayaan ulang tahun seperti ini sebenarnya adalah acara untuk mempersatukan setiap chapter dan sub chapter. Jadi dari seluruh Indonesia hadir di sini, di setiap acara seperti ini di acara anniversary RoRI itu kalau menurut saya bisa menambah guyub seluruh chapter dan sub chapter. Ucapan terima kasih yang pertama ke sponsor. rekan-rekan media, ke seluruh member RoRI yang saya cintai,” sambungnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Anniversrori, Handopo, juga menambahkan bahwa dalam perayaan tersebut turut dihadiri oleh 14 sub chapter, mulai dari Medan, Tangerang Raya, BRADERS, Bekasi, Bandung, Bandung Selatan, Cirebon Raya, CAKRA, Semarang, Surabaya, Jember, Gianyar, Denpasar, Kendari, dan Balikpapan sebagai subchapter paling muda.
“Alhamdulillah acaranya dapat berjalan lancar, mulai dari pagi ketika kumpul di dealer, semua berjalan lancar, member rori bahagia dan bersatu demi RoRI yang kita cintai, RoRI Solid,” ungkap Handopo.
Penyelenggaraan ANNIVERSRORI tidak lepas dari support beberapa brand yakni Kopi Kapal Api sebagai sponsor utama, Mitratel, Royal Enfield, Nusantara Royal Enfield, Cazbox, Abditrack Inovasi Indonesia, Idemitsu, Dharma Lautan Utama, Ghiga Kompania Advertising, Lawfirm Manurung, dan Kejora Abadi.