ROCKOMOTIF, Jakarta – Untuk memberikan gambaran serta pengalaman kepada masyarakat terkait menjadi seorang pembalap, Mandalika Grand Prix Association (MGPA), menghadirkan program Arrive and Drive di Sirkuit Internasional Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat.
Program balap semacam coaching clinic yang dimentori oleh pembalap nasional, Denny Pribadi, akan menggunakan mobil balap Toyota Agya GR Sport yang telah dimodifikasi dengan spesifikasi balap.
Untuk memberikan performa serta adrenalin yang maksimal, Toyota Agya GR Sport balap yang digunakan untuk Arrive and Drive secara langsung dituning oleh tim balap pabrikan Toyota Gazoo Racing Indonesia.

“Toyota Agya GR Sport balap ini sudah dibuat dengan spek balap. Dan tidak hanya itu, mobil ini juga sudah lulus scrutineering untuk balap di ISSOM,” ungkap Denny Pribadi, selaku perwakilan dari MGPA dalam Sharing Session bersama media di sela-sela gelaran IIMS 2024.
Meski bertajuk sebagai coaching clinic Arrive and Drive, ia juga memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk dapat mengemudikan langsung mobil balap Toyota Agya GR Sport ini di salah satu sirkuit terindah di dunia.
“Saya akan berikan mereka pengetahuan basic, dan nantinya mereka akan merasakan seperti apa experience-nya. Ini tentunya berbeda dari sekolah balap di mana dituntut untuk sampai bisa. Setelah pemberian teori selama 15 menit, saya akan duduk di samping, dan setelah dua sampai tiga lap mereka bisa membejek gas untuk ngebut secara penuh di atas sirkuit,” bebernya.
Untuk mengakomodir masyarakat atau penghobi motorsport pada program Arrive and Drive, pihak MGPA telah menyediakan dua unit mobil balap Toyota Agya GR Sport yang bisa digunakan untuk menjadi pembalap harian.
“Ini adalah Agya balap yang disewakan kepada penyuka otomotif atau balap pada umumnya. Tidak hanya untuk pembalap, tapi semua masyarakat, atau pemghobi bisa mencoba langsung. Sejauh ini ada dua unit mobil, remapnya dilakukan secara langung Gazoo Racing Jepang, dan ada peningkatan sebesar 20 hp, kurang lebih segitu,” pungkasnya. (*)