ROCKOMOTIF, Jakarta – Dalam penyelenggaraan pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) tidak hanya menampilkan deretan line up dengan tampilan standar, namun mereka juga menghadirkan versi dress up, seperti modifikasi Jimny 5-door yang dipajang di booth Suzuki.
Ada beberapa konsep yang dihadirkan oleh pabrikan untuk memikat konsumen. Namun, salah satu yang mencuri perhatian adalah versi Marine Style. SUV ikonik ini telah dipersenjatai dengan beberapa komponen aftermarket dari Suzuki Genuine Accessories (SGA), sehingga apabila konsumen ingin melakukan ubahan bisa dengan mudah mendapatkan part yang dibutuhkan.
Dari spesifikasi resmi yang dirilis oleh PT SIS, permainan modifikasi Jimny 5-door ini memang terfokus pada zona eksterior. Setidaknya ada 10 komponen SGA yang sudah disematkan untuk menunjang gaya yang lebih catchy.
Bila diperhatikan pada bagian depannya, modifikasi Jimny 5-door ini memiliki wajah berbeda lantaran adanya penggunaan front grill baru yang lebih macho serta ditambah adanya front bumper under garnis dengan balutan warna silver yang membuat begitu kontras dengan paduan warna bodynya. Tidak hanya sampai di situ, pada sisi sampingnya, juga dibuat lebih maskulin lewat pengadopsian side under garnish dengan warna yang senada seperti front bumper under garnish.
Penambahan aksesoris lainnya juga meliputi penggunaan door visor dengan aksen smoked alias gelap yang membuat auranya semakin manly. Sementara pada bagian atapnya, Suzuki, telah menghadirkan multi roof rack lengkap dengan surfboard carrier yang menjadikan mobil ini siap menjadi teman menikmati senja di pinggir pantai.
Sementara modifikasi Jimny 5-door lainnya yang juga diberikan agar tampilan mobil ini menjadi lebih menarik adalah, penggunaan spare tire cover dengan motif Rhino. Ini memang menjadi salah satu ciri khas dari mobil tersebut yang dapat diandalkan untuk melintasi segala medan, baik jalan beraspal maupun off-road.
Terkait harga yang ditawarkan untuk aksesoris pada mobil tersebut, dari informasi resminya, front grill dengan logo Suzuki dibanderol senilai Rp3.755.500, door visor Rp779.500, spare tire cover Rhino Rp877 ribu, side under garnis Rp6,4 jutaan, sticker Rhino Rp409 ribu, Front Bumber Under Garnish Rp6,6 juta.
Di lain sisi, jika melongok spesifikasi pada jantung mekanisnya, tidak ada ubahan yang dilakukan pada modifikasi Jimny 5-door ini. Model ini masih mengandalkan mesin empat silinder berkubikasi 1.5 liter dengan kode K15B yang mampu menghasilkan tenaga 102 PS pada 6.000 rpm dan torsi puncak 130 Nm pada 4.000 rpm. Sistem transmisinya pun masih dibekali dengan dua pilihan yakni automatic 4 percepatan atau manual lima percepatan. (*)