Chery Pertahankan Harga Perkenalan Omoda E5 Untuk 4.000 Konsumen

0
Harga chery omoda e5

ROCKOMOTIF, Tangerang – PT Chery Sales Indonesia (CSI) mempertahankan harga mobil listriknya Omoda E5 yang kini bisa dinikmati oleh 4.000 konsumen pertama. Harga Omoda E5 yang diumumkan di Jakarta beberapa waktu lalu seharga Rp 488 juta ini tetap dipertahankan untuk bisa menjangkau konsumen lebih banyak lagi.

Padahal saat diumumkan di IIMS kemarin, CSI mengatakan jika harga perkenalan ini hanya untuk 2.000 konsumen pertama saja. Kuota ini bahkan sudah ditambah saat awalnya hanya untuk 1.000 orang pertama.

Menurut CSI, pihaknya sudah menerima 2.400 SPK untuk Omoda E5 ini sejak diluncurkan perdana secara global di Indonesia.

Baca juga: Ratusan Chery Omoda E5 Jadi Buruan Konsumen Sepanjang IIMS 2024

“Sejak harga resmi diumumkan hingga saat ini sudah terpesan lebih dari 2.400 SPK. Sedangkan 300 unit sudah kami kirimkan ke para pelanggan setia,” kata Qu ji Zong, Executive Vice President CSI di Sumarecon Mal Serpong (8/3/2024).

Harga perkenalan omoda e5

Tak hanya itu, CSI juga mengklaim jika pihaknya menjanjikan bisa mengirim Omoda E5 sebanyak 1.000 unit pertama sebelum hari Lebaran 2024 tiba. Jadi konsumen yang sudah memesan SUV ramah lingkungan ini bisa menikmati Idul Fitri dengan mobil barunya.

Selain mengumumkan penambahan kuota ini, CSI juga memberikan manfaat tambahan bagi pembeli Omoda E5. Seperti Lifetime Warranty bagi komponen Electric Motor/Power Battery.

Ditambah lagi ada gratis asuransi kendaraan selama 1 tahun bagi 4.000 pemilik Omoda E5 pertama jika melakukan pembelian dengan sistem kredit.

Baca juga: Harga Omoda E5 Nyaris Rp500 Juta, Simak Poin Keunggulannya

Kemudian ada Ultimate Warranty untuk baterai selama delapan tahun atau 180 ribu km. Semua konsumen Omoda E5 ini juga akan mendapatkan benefit lainnya yaitu V2L charger, 7 kW AC Charger hingga portable charger.

Chery omoda e5

Masih ada lagi garansi kendaraan 160 ribu atau gratis biaya jasa serta sparepart lima tahun sampai 75 ribu. Serta mendapat layanan Roadside Assistance tanpa biaya selama satu tahun.

Chery Omoda E5 memiliki daya jelajah dengan tenaga baterai sejauh 430 km dengan metode WLTP atau 505 KM dengan metode NEDC untuk satu kali pengisian penuh baterai.

Durabilitas baterai ini juga didukung dengan kecepatan mengisi ulang yang dalam 28 menit saja dapat terisi 30-80 persen. Kapasitas baterai sebesar 61 kWh dapat digunakan untuk 15,5 kWh per 100 km dan mendukung perjalanan di dalam kota maupun menjelajah luar kota.

 

LEAVE A REPLY