M Yassin Kosasih Mengukir Kemenangan di ETCC Indonesia

0
M Yassin Kosasih raih podium pertama di Super Euro ETCC Indonesia
M Yassin Kosasih raih podium pertama di Super Euro ETCC Indonesia

ROCKOMOTIF, Bogor – Pembalap senior M Yassin Kosasih yang bernaung di bawah Gazpoll Racing Team, kembali menapaki kakinya di podium kemenangan pada putaran ketiga European Touring Car Championship (ETCC) Indonesia, di Sirkuit Sentul Internasional, Bogor, Jawa Barat, Minggu (25/08/2024).

Perjuangan yang dilakukan pembalap berusia senja ini tidaklah mudah. Sebab, dari total 17 pembalap yang ambil bagian, ia harus memulai dari posisi paling buncit. Pada saat sesi kualifikasi pun, mobil mengalami kendala teknis sehingga performanya tidak optimal.

Meski demikian, aksi balap yang dilakoni M Yassin Kosasih patut diacungi jempol. Bermain dengan lepas dan tenang dengan Mercedes-Benz W190 berkelir biru-kuning, ia sukses menyingkirkan 15 pembalap lain dan sukses menuntaskan balapan di posisi runner up.

M Yassin Kosasih sukses meraih tiga piala di ETCC Indonesia 2024
M Yassin Kosasih sukses meraih tiga piala di ETCC Indonesia 2024

“Jadi saya itu memulai balapan dari posisi paling buncit. Pada sesi kualifikasi, hasilnya kedua karena mobil mengalami kendala teknis. Seperti yang sudah saya jelaskan, saya itu bermain tanpa target dan bermain sangat lepas, tapi Alhamdulillah bisa finish kedua secara overall,” buka pria lulusan Akademi Kepolisian Tahun 1991 silam.

Tidak sebatas itu, melihat persaingan yang begitu sengit pada ETCC Indonesia ini, M Yassin Kosasih tetap bermain aman tanpa memberikan perlawanan yang berbahaya kepada lawannya. Hal tersebut terlihat sepanjang kompetisi yang berlangsung clean dan tidak ada pembalap yang dirugikan.

“Saya selalu menerapkan bermain rapih, sesuai dengan racing line dan Alhamdulillah semua berjalan lancar,” tambahnya.

Berdasarkan catatan waktu yang dikemas, M Yassin Kosasih, menuntaskan balapan dengan total waktu 24 menit 16,124 detik serta mampu menorehkan best time 1 menit 50.175 detik.

M Yassin Kosasih raih podium pertama di Super Euro ETCC Indonesia
Mercedes-Benz W190 jadi andalan di sepanjang balapan

“Alhamdulillah seri ketiga ini bisa membawa pulang tiga piala, pertama adalah posisi kedua overall (keseluruhan), Juara Satu Super Euro dan Juara ketiga team,” pungkasnya.

Sebagai informasi tambahan, sejatinya M Yassin Kosasih ini mengikuti dua kejuaraan pada gelaran Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM), yakni Mercedes-Benz One Make Race Championship (MOMRC) dan ETCC Indonesia.

Namun, karena masih terhalang oleh waktu dari Semarang menuju Bogor, ia tidak bisa mengikuti kejuaraan MOMRC yang diselenggarakan di awal. Sehingga, pada seri ketiga ini ia hanya mengikuti ETCC Indonesia dan berhasil mendapatkan perolehan yang impresif. (*)

LEAVE A REPLY