Recall Hyundai Kembali Menghantui Konsumen, Ini Penyebabnya

0
Program recall Hyundai Santa Fe 2024 menghantui konsumen
Program recall Hyundai Santa Fe 2024 menghantui konsumen

ROCKOMOTIF, Jakarta – Program recall Hyundai kembali dilakukan untuk mengantisipasi keselamatan konsumen. Kali ini, model yang terpaksa harus ditarik dari pasar adalah Santa Fe yang beredar di Amerika Serikat karena fitur keselamatan airbag atau kantung udara yang tidak bekerja secara optimal.

Dikutip dari beberapa laporan, menyebutkan bahwa airbag ini berpotensi tidak mengembang atau dapat mengembang secara tiba-tiba tanpa adanya benturan. Hal tersebut juga telah dilaporkan oleh Badan Keselamatan Transportasi Jalan Raya Nasional Amerika Serikat atau NHTSA yang menyebutkan permasalahann tersebut ada di baris keduanya.

Recall Hyundai Santa Fe ini telah diidentifikasi karena terletak di bagian kabel yang berada di lantai. Adapun hal tersebut dikhawatirkan berpotensi bersentuhan dengan komponen engsel yang ada pada kursi lipat di baris kedua.

Dengan kerusakan tersebut, disinyalir dapat memicu mengembangnya airbag secara tidak sengaja atau gagal mengembang saat benturan terjadi. Tentunya, hal ini dapat meningkatkan resiko cidera atau bisa menyebabkan kematian bagi konsumen.

Untuk mengantisipasi recall Hyundai Santa Fe tersebut, pihak perusahaan akan melakukan pemanggilan kepada konsumen atau mengecek mobil tersebut dan melakukan pemeriksaan bagian yang disinyalir menjadi biang kerok. Setelah itu, mereka akan melakukan penggantian baik dari penggeseran kursi di baris kedua dan kabel yang diindikasi menjadi penyebab utamanya.

Adapun model yang terdampak dari masalah ini disebutkan telah ada delapan unit Santa Fe keluaran 2024. Beruntungnya, dengan malfungsi dari salah satu fitur keselamatan ini tidak ada laporan kecelakaan atau cidera dari konsumen. (*)

LEAVE A REPLY