Motor Baru Suzuki Bakal Mengaspal Pertengahan 2025

0
Motor baru Suzuki segera mengaspal pertengahan tahun 2025

ROCKOMOTIF, Jakarta – Di samping langkah PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) yang ingin meluncurkan produk terbaru untuk segmen kendaraan roda empat pada awal tahun 2025, rupanya mereka juga tengah memeprsiapkan motor baru Suzuki yang akan dirilis pada tahun yang sama.

Di sela-sela acara Suzuki Media Gathering yang berlangsung di Jakarta (17/01/2025), Christophorus Prasetianto, Head Domestic & Digital Marketing 2W PT SIS, mengungkapkan bahwa pihaknya memang telah berencana untuk menghadirkan produk baru di segmen kendaraan roda dua.

Meski belum diketahui terkait motor baru Suzuki apa yang akan dihadirkan, tetapi, hal ini tentunya memberikan angin segar bagi para pecintanya. Mengenai waktunya, ia menambahkan hal itu akan dilakukan pada pertengahan tahun.

“Untuk roda dua akan ada kejutan di semester kedua tahun ini. Produk baru,” ungkap Christophorus.

Sementara itu, terkait jenis atau model yang akan ditawarkan kepada konsumen di Tanah Air, motor baru Suzuki ini menghadirkan dua model sekaligus. Namun, terkait peluncurannya akan bersamaan atau tidak, belum ada informasi resminya.

“Ada matic sama sport, dan kira-kira semester kedua tahun ini, ditunggu saja,” tambahnya.

Sebelum meluncurkan motor baru Suzuki, saat ini produk teranyar yang dimiliki oleh jenama asal Jepang dengan logo huruf S adalah Burgman Street 125 EX di mana produk tersebut diluncurkan pada Oktober 2023 lalu.

Mengenai model apa yang akan disodorkan untuk konsumen di Indonesia, teka-teki ini masih belum bisa informasikan. PT SIS belum mau memberikan clue terkait model apa yang akan mereka rilis di Tanah Air.

Bicara mengenai performa penjualan yang berhasil ditorehkan, Zulfikar Rafi Al Ghany, Head of Public Relations Strategic Planning Department PT Suzuki Indomobil Sales, menjelaskan bahwa saat ini mereka berhasil menjual sebanyak 14.040 unit ke seluruh negeri. (*)

LEAVE A REPLY