Audi Revolut F1 Team Resmi Diperkenalkan

0
Audi Revolut F1 Team

ROCKOMOTIF, Jakarta – Musim Formula 1 2026 yang akan bergulir dalam beberapa waktu ke depan, telah menyertakan salah satu pendatang baru, yakni Audi Revolut F1 Team, dengan squad terbaiknya.

Tim ini telah menunjuk dua pembalap, yakni Nico Hulkenberg dan Gabriel Bortoleto, yang akan berada di balik cockpit mobil balapnya. Kehadiran tim ini menandai babak baru perebutan takhta tertinggi di ajang Jet Darat dengan sejumlah inovasi serta development yang telah dilakukan.

“Hari ini menandai dimulainya era baru bagi Audi. Formula 1 adalah panggung paling menantang di dunia motorsport, dan kami datang dengan tujuan yang lebih besar daripada sekedar berkompetisi,” jelas Gernot Dollner, CEO of Audi AG and Chairman of the Board of Audi Motorsport AG, dalam keterangan resminya.

Menanggapi hal tersebut, CEO Audi Indonesia, Edo Januarko Chandra, menyatakan bahwa dirinya sangat antusias menyambut debut Audi Revolut F1 Team di kancah motorsport global.

“Melihat tim ini akhirnya hadir di Formula 1 adalah momen yang sangat membanggakan. Musim ini menjadi awal perjalanan yang menarik, dan kami menantikan bagaimana semangat Vorsprung Durch Technik diwujudkan Audi di panggung motorsport tertinggi dunia,” jelasnya.

Sementara itu, Nico Hulkenberg, sebagai pembalap yang telah memiliki pengalaman di ajang Formula 1, turut memberikan tanggapan atas lahirnya tim baru ini. Baginya, tim ini telah memperlihatkan keseriusannya dalam mengikuti kompetisi bergengsi ini.

“Setelah lama berada di dunia Formula 1, Anda belajar membedakan antara ambisi dan kemampuan nyata. Dan yang saya rasakan di Audi hari ini adalah keseriusan yang sangat kuat, disertai energi luar biasa yang membuat tim ini terasa berbeda,” jelasnya.

Setelah peluncuran ini, Audi Revolut F1 Team akan melanjutkan rangkaian pengujian dan pengembangan menuju tes pra-musim Formula 1 2026, sebelum menghadapi balapan pembuka di Australia. Musim debut ini dipandang sebagai fondasi penting untuk membangun performa, konsistensi, dan budaya tim Audi di Formula 1. Melalui Audi R26, Audi membawa filosofi Vorsprung durch Technik ke level tertinggi dunia motorsport.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here