ROCKOMOTIF, Jakarta – Komunitas motor pengguna QJMotor di Tanah Air, telah mendeklarasikan wadah kebersamaan melalui QJRiders Indonesia chapter Jakarta, pada Minggu 11 Januari 2026.
Momentum ini bukan hanya sebagai wadah kebersamaan bagi para pengguna, tetapi juga untuk menjalin kolaborasi dengan Agen Pemegan Merk QJMotor di Indonesia.
Dengan mengusung tema “One Journey, One Brotherhood”, QJRiders Indonesia Chapter Jakarta merepresentasikan semangat kebersamaan dan solidaritas antar sesama pengguna.
Secara garis besar, kehadiiran komunitas tersebut juga mengedepankan moto “One Journey, One Brotherhood”, di mana hal tersebut sekaligus menggambarkan satu perjalanan yang dilalui, baik di jalan maupun dalam kehidupan berkomunitas.
Sementara itu, “One Brotherhood” menekankan kuatnya rasa persaudaraan, saling mendukung, dan kebersamaan yang menjadi fondasi utama QJRiders Indonesia Chapter Jakarta.
Pada awal deklarasi tersebut, komunitas ini berisikan 58 orang dengan latar belakang passion yang sama di dunia roda dua. Kemudian, sebagai langkah awal menjaga kekompakan tersebut, komunitas ini juga rutin menggelar Satmori (Saturday Morning Ride) dan Sunmori (Sunday Morning Ride).

“QJRiders Indonesia menjadi bagian dari ekosistem QJMotor yang tumbuh secara organik bersama para penggunanya. Melalui kegiatan seperti deklarasi ini, kami ingin mendorong terciptanya interaksi yang lebih kuat antara konsumen, komunitas, dan jaringan dealer, sehingga pengalaman kepemilikan motor ini dapat dirasakan secara lebih menyeluruh,” ujar Budi Kurniawan, Head of Branding and Marketing Communication QJMOTOR Industry Indonesia, dalam sambutannya.
Sementara itu, Walika Alya Akmal, Ketua Umum komunitas QJRiders Indonesia Chapter Jakarta, menyampaikan bahwa deklarasi ini menjadi momentum penting bagi para pengguna QJMotor untuk membangun kebersamaan.
“Deklarasi QJRiders Indonesia Chapter Jakarta menjadi titik awal bagi kami untuk saling terhubung, berbagi pengalaman berkendara, dan membangun solidaritas antar pengguna QJMotor. Kami berharap komunitas ini dapat tumbuh secara positif dan memberikan dampak baik, tidak hanya bagi para anggotanya, tetapi juga bagi ekosistem otomotif secara keseluruhan,” jelasnya
Rangkaian kegiatan Deklarasi QJRiders Indonesia Chapter Jakarta meliputi riding, sesi deklarasi komunitas, serta sharing experience dari para anggota mengenai pengalaman mereka menggunakan produk QJMotor.
Seluruh rangkaian acara ini dirancang untuk memperlihatkan sinergi antara pengguna, komunitas, dan brand dalam satu ekosistem yang saling mendukung.
Melalui kegiatan ini, QJMotor menegaskan komitmennya untuk terus membangun ekosistem brand yang kuat melalui pendekatan berbasis komunitas.
Kehadiran QJRiders Indonesia Chapter Jakarta diharapkan dapat mendukung aktivitas dealer, memperkuat brand trust, serta berkontribusi terhadap pertumbuhan jangka panjang QJMotor di industri otomotif roda dua Indonesia. (*)








