IMX Ingin Memberikan Stimulus Kepada Industri Kreatif

0
imx indonesia modification expo tokopedia

ROCKOMOTIF, Jakarta – Penyelenggaraan Indonesia Modification Expo (IMX) yang akan digelar pada 10 Oktober 2020, sudah dipastikan akan berubah haluan dari offline menjadi online.

Hal ini menyusul belum ada penyusutan terkait penyebaran virus corona di Indonesia. Di samping itu, dalam kegiatan yang akan mempertemukan ratusan ribu orang dalam satu ruangan tersebut, dikhawatirkan akan menimbulkan cluster baru. Sehingga, penyelenggara merubah untuk menyelenggarakan event ini melalui sistem online yang bisa disaksikan oleh pengunjung di mana pun.

Sementara itu, dengan adanya peralihan dari konvensional ke digital, Andre Mulyadi, Project Director IMX, menyadari bahwa target yang telah ditetapkan di awal, mungkin akan mengalami penurunan. Hal ini juga dikarenakan kondisi ekonomi Indonesia yang sedang melambat.

Namun, Andre menekankan bahwa tujuan IMX 2020 bukanlah untuk mencari keuntungan semata. Menurutnya, akan ada stimulus yang diberikan oleh IMX untuk industri kreatif yang ikut serta dalam pameran ini.

Baca juga: IMX 2020 Jadi Pameran Modifikasi Virtual Pertama di Indonesia

“Sebetulnya traksaksi sendiri di industri modifikasi kondisi sekarang cukup menurun, dan kami tidak muluk-muluk. Dan yang bisa kami pastikan adalah bisa memberikan stimulus untuk industri kreatif, bukan untuk mencari keuntungan dari event,” jelas Andre, dalam diskusi virtual beberapa waktu lalu.

Ia juga berharap, dengan adanya stimulus yang diberikan, akan berguna bagi industri kreatif tersebut. Terlebih event ini akan digelar secara online dan banyak pengunjung yang akan berpartisipasi di dalamnya.

“Dengan adanya ini, teman-teman UMKM pun akan terbantukan,” tandas Andre.

LEAVE A REPLY