ROCKOMOTIF, Jakarta – PT Honda Prospect Motor, merasa optimis dengan penjualan kendaraan mereka untuk tahun 2020. Meski tahun in hanya menyisakan satu bulan lagi, atau tepatnya beberapa minggu ke depan, namun Honda merasa tren penjualan kendaraan mulai mengalami peningkatan. Terlebih, hal tersebut didukung dengan produk andalan mereka Honda Brio yang menjadi penopang utama dalam penjualan sepanjang tahun.
Dalam konferensi persnya (10/12/2020), Yusak Billy, Business and Innovation Sales & Marketing, mengatakan sejatinya untuk keadaan normal pada penghujung tahun biasanya ada peningkatan penjualan. Dengan adanya peningkatan tersebut, tentunya menjadi sebuah modal bagi HPM untuk mengarungi tahun 2021.
“Sampai saat ini memang kondisi belum stabil, kami (tetap) positif sampai penutupan tahun 2020. Di mana biasanya (penjualan mobil) meningkat di akhir tahun . Pencapaian ini akan menjadi modal penting untuk tahun 2021 dengan lebih positif namun dengan sikap lebih hati-hati. Dan kami berharap sentimen positif dan ekonomi global yang cenderung positif mendorong pasar otomotif menjadi lebih baik,” jelas Yusak Billy, dalam konferensi persnya.
Baca juga: Jualan Online, Cara Honda Bertahan di Tengah Pandemi
Melihat performa penjualan mereka sepanjang tahun 2020, Honda Brio, memang menjadi salah satu andalan mereka. Honda Prospect Motor mencatat penjualan sampai November 2020, dengan Honda Brio berhasil terjual sebanyak 36.744 unit. Ini sekaligus menjadi pencapaian terbaik di tengah kondisi pandemi covid-19.
“Honda Brio sebagai salah satu model secara konsisten memberikan kontribusi sebesar tahun ini. Dengan 36.744 unit yang menjadikan model penjualan tertinggi di Indonesia sampai saat ini. Sampai november, total indonesia tercatat 69.564 unit. Pencapaian ini tidak lepas dari performa diler di daerah yang terus menjaga komunikasi dengan konsumen melalui platform online dan program penjualan yang mudah kepada konsumen,” tandas Yusak Billy.