Model Baru Isuzu Resmi Melantai di GIIAS 2021

0
Model baru Isuzu di GIIAS 2021
Model baru Isuzu di GIIAS 2021

ROCKOMOTIF, Jakarta – PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) langsung membawa tiga model baru Isuzu pada gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021.

Melalui pameran otomotif ini, PT Isuzu Astra Motor Indonesia, resmi meluncurkan tiga model terbaru Isuzu di antaranya adalah Isuzu Traga Blind, All New MU-X 4×4, dan D-Max.

“Kami berkomitmen menjadi real partner dalam setiap real journey bagi kustomer melalui produk line up yang bervariasi untuk menjawab kebutuhan kendaraan kustomer kami, yang dilengkapi dengan layanan purna jual yang kompeten untuk senantiasa menjadi partner yang terpercaya,” Vice Presiden Direktur PT Isuzu Astra Motor Indonesia, Jap Ernando Demily.

Berbeda dari model Isuzu Traga Blindvan yang hanya menambahkan ruang di bagian belakang, untuk dua model lainnya yakni All New MU-X 4×4 dan Isuzu D-Max merupakan model baru yang mendapat penyegaran secara penuh.

Dalam keterangan resminya, produk ini tampil lebih menggoda berkat suguhan menarik baik dari sisi interior, eksterior, teknologi, konsep desain, hingga strategi sehingga model ini dipercaya akan sesuai dengan kebutuhan kustomer.

“Dengan fokus Isuzu di bisnis commercial vehicle dan menyasar segmen tambang, plantation, oil and gas, dan rental company, Isuzu melalui kendaraan ini harapannya dapat menjadi real working partner bagi customer,” tambah Ernando.

Di samping itu, dalam mengarungi masa pandemi ini IsuzuĀ berhasil menaklukan tantangan dengan memperoleh penjualan terbaiknya. Hal ini ditandai dengan kenaikan market share Elf pada tahun 2021 hingga mencapai 22,9 persen dengan peningkatan sebesar 41,9 persen.

Sementara itu, untuk market yang diraih oleh Giga, sukses mencapai angka market share 13, persen dan mengalami peningkatan sebesar 57,5 persen. Sementara untuk Traga, model ini berhasil membukukan peningkatan sebesar 29,3% dengan peningkatan volume 83,3%.

Tidak kalah membanggakan, pencapaian dari segi manufaktur pun juga berhasil mengukir sejarah. Utilisasi pabrik yang tadinya sekitar 20% dengan kapasitas pabrik 52.000 unit per tahun, telah mencapai angka 59,7% pada tahun 2021.

LEAVE A REPLY