Daihatsu Siagakan Dua ‘Posko Sahabat’ Pada Libur Akhir Tahun 

0
Posko sahabat
Service super cepat menjamin pelayanan bengkel Daihatsu sesuai dengan standar waktu service

ROCKOMOTIF, Jakarta – Libur Natal dan Tahun Baru 2018 tinggal menghitung hari. Menyikapi kondisi ini, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) telah mengantisipasinya dengan mendirikan Posko Sahabat Siaga 24 Jam di dua lokasi berbeda. Yakni di Puncak Raya KM 80 dan Rest Area Cikampek KM 57.

Adanya posko tersebut guna memberikan rasa aman dan nyaman kala pemilik mobil Daihatsu melakukan perjalanan di hari libur itu. Kedua posko ini mulai beroperasi pada 23 Desember 2017 hingga 1 Januari 2018.

“Daihatsu menyediakan posko Sahabat Siaga yang tidak hanya memberikan service terbaik untuk kendaraan. Tapi juga sebagai tempat untuk istirahat atau singgah para Sahabat Daihatsu, demi memberikan kenyamanan liburan para Sahabat. Dan juga menjaga kendaraan agar tetap prima,” ungkap Elvina Afny, Customer Satisfaction & Value Chain Division Head ADM, dalam siara resminya yang diterima ROCKOMOTIF, Kamis (21/12) lalu.

Baca Juga: Daihatsu Penuhi Janji Rekondisi 110 Mobil Konsumen di 2017

Fasilitas Lengkap

Berbagai fasilitas tersedia dalam posko itu. Seperti dua stall kendaraan, dengan mekanik handal untuk melakukan servis ringan jika dibutuhkan. Daihatsu juga memberikan dua liter oli secara gratis untuk setiap pembelian dua liter oli.

Tersedia juga tenda yang dilengkapi dengan snack dan minuman gratis, ruang ber-AC yang sejuk, free Wi-Fi, area bermain anak. Dan sebagainya yang dapat dinikmati oleh seluruh keluarga Sahabat Daihatsu.

Astra Daihatsu Motor juga tetap menyiagakan seluruh bengkel resminya yang berjumlah 144 outlet di Indonesia, guna menyediakan layanan meliputi vehicle, service, dan parts (VSP) untuk menyambut libur panjang.(mth)

LEAVE A REPLY