Mau Beli Datsun Cross? Simak Dulu Skema Kreditnya

0
harga Datsun Cross
Harga Datsun Cross ternyata lebih murah dari prediksi awal

ROCKOMOTIF, Jakarta – Datsun Cross memang telah resmi mengaspal di Indonesia. Namun pihak Datsun Indonesia masih ‘tertutup’ untuk memberikan harga pasti dari dua varian Cross yang tersedia.

Presiden Direktur PT Nissan Motor Indonesia (NMI), Eiichi Koito, mengakui bahwa Cross ditawarkan dengan banderol dikisaran mulai dari Rp 163 juta. Sementara untuk proses distribusi pertama akan dilaksanakan pada Maret mendatang.

“Datsun Cross hadir dengan menawarkan tujuh warna pilihan. Termasuk diantaranya dua warna metalik baru, yaitu warna Amber dan Copper,” kata Koito, disela-sela peluncuran Datsun Cross di Jakarta, Kamis (18/1) lalu.

Konsumen yang tertarik untuk segera meminangnya pun telah mendapatkan ‘lampu hijau’. Lalu pertanyaannya, bagaimana dengan konsumen yang ingin membeli Cross secara berjangka atau kredit? Berapa tenor yang ditawarkan?

Baca Juga: Datsun ‘Pede’ Jual Datsun Cross Dengan Harga Mulai Rp 163 Juta

Ternyata benar bahwa kran pemesanan Datsun Cross mulai dibuka oleh semua diler Nissan Datsun. Bahkan lengkap dengan paket kreditnya. ROCKOMOTIF pun mendapatkan skema kredit dari Datsun Finance, milik PT Nissan Financial Services Indonesia.

skema kredit datsun cross

Tenor Hingga Lima Tahun

Di dalam brosur tertera jelas harga dari Datsun Cross tipe manual dilepas dengan banderol Rp 163 juta. Sementara tipe CVT dijual dengan harga Rp 175 juta on the road (OTR) Jakarta.

Datsun Finance menawarkan tenor hingga lima tahun (59 bulan) dengan bunga mulai dari 2,25%. Sementara untuk uang muka (DP) dimulai dari Rp 67 jutaan (tenor 11 bulan) sampai dengan Rp 60 jutaan (tenor 59 bulan) untuk tipe MT.

Baca Juga: Suzuki Ignis Tak Ada Lawan, Mampukah Datsun Cross Menjegalnya?

Adapun angsuran termurah dengan tenor 59 bulan yaitu Rp 2.057.000 untuk 11 bulan pertama. Lalu dilanjutkan di bulan berikutnya sebesar Rp 3.258.000.

Untuk tipe CVT, tenor yang tersedia juga sama yaitu sampai lima tahun. DP dengan tenor 11 bulan hingga 59 bulan dimulai dari Rp 72 jutaan dan Rp 64,6 juta, dengan angsuran termurah Rp 2.207.000 untuk 11 bulan pertama, dan Rp 3.495.000 untuk bulan-bulan berikutnya.

Datsun Finance juga memberikan gimmic menarik, yaitu selama promo launching ini konsumen berkesempatan mendapatkan hadiah berupa 1 set OBU dan e Toll Card senilai Rp 1 juta. (mth)

LEAVE A REPLY