Dovi dan Lorenzo Rayakan 20 Tahun Kolaborasi Shell-Ducati Corse

0
dovi lorenzo

ROCKOMOTIF, Jakarta – Usai melakoni tes pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia, akhir pekan lalu. Duo pembalap Ducati Corse, Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo berkesempatan untuk mengunjungi fans-nya di Indonesia.

Kehadiran kedua pembalap tersebut guna mendukung kampanye global Shell di Tanah Air bertajuk ‘Libas Tantanganmu’, di Jakarta, Kamis (1/3).

Kunjungan mereka yang juga didampingi oleh Sporting Director Ducati Corse, Paolo Ciabatti. Mereka langsung disambut oleh dua komunitas Ducati di Indonesia yakni Ducati Desmo Owner Club Indonesia (DDOCI) dan Ducati Superbike Owners (DSO).

Direktur Pelumas PT Shell Indonesia, Dian Andyasuri, mengatakan bahwa kerja sama teknis Shell dengan Ducati menjadi bagian paling penting dalam proses pengembangan produk-produk pelumas Shell Advance yang ditujukan untuk pengunaan di jalan raya.

Baca Juga: Lagi-lagi Honda Recall Produknya, Sekarang Model Apa dan Kenapa?

“Produk-produk Shell telah memberikan kekuatan Ducati Corse dalam mencapai lebih dari 30 kemenangan. Kami patut berbangga karena kerja sama teknis antara Shell dan Ducati telah berkembang menjadi salah satu kolaborasi paling sukses di dunia kejuaraan balap motor.”

Laboratorium Berjalan

Dian pun mengakui kedatangan duo pembalap tersebut juga untuk memaparkan kinerja performa mereka di ajang balap. Sebab, Shell telah menjadikan arena balap sebagai laboratorium berjalan mereka.

Sebagai informasi, para ilmuwan dari Shell Technology Center di Hamburg, Jerman, berkolaborasi dengan para insinyur Ducati untuk memastikan bahwa pelumas Shell Advance dioptimalkan untuk melindungi dan memberi kekuatan pada mesin Ducati di ajang MotoGP.

Baca Juga: Punya Moge Belum Tentu Bisa ‘Bawanya”, Makanya Perlu Latihan

Lorenzo yang datang usai memecahkan rekor lap tercepat di Sepang langsung berkomentar soal kedatangannya ke Jakarta. “Lebih 10 tahun saya sudah datang ke Indonesia. Buat di Jakarta saya bertemu orang-orang baru,” kata Lorenzo.

“Kerja sama teknis ini telah berhasil menciptakan produk yang dapat melindungi mesin secara menyeluruh. Dan memberikan kenyamanan para pengendara motor dalam melalui berbagai tantangan di jalan raya,” tutup Dian. (mth)

LEAVE A REPLY