Komunitas Suzuki GSX Jelajah Kendari Kampanyekan Safety Riding

0
komunitas suzuki gsx
Komunitas Suzuki GSX melakukan turing wisata dari Kendari hingga ke Kolaka

ROCKOMOTIF, Kendari – Terus merangkul komunitas sepeda motor di seluruh penjuru Indonesia, memang telah menjadi komitmen PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) sejak tahun lalu. Hal itu makin disadari PT SIS sejak makin digandrunginya duo produk terbarunya, GSX 150 series oleh konsumen. Khususnya para kawula muda.

Kesuksesan Suzuki Bike Meet (SBM) yang digelar sepanjang tahun lalu cukup membuktikan bahwa loyalis sepeda motor berlogo ‘S’ tersebut masih banyak di Tanah Air.

Tidak hanya secara khusus mengajak pengguna GSX 150R maupun GSX 150S, juga merangkul berbagai komunitas Suzuki lainnya.

Tidak berhenti sampai disitu saja, PT SIS pun coba merangkul lagi dengan berbagai aktivitas lainnya. Salah satunya melalui jelajah wilayah dalam rangka mengeksplorasi daerah setempat yang dilakukan komunitas motor Suzuki di sana.

Baca Juga: GI-JOE Racing Team Optimis di Seri I Indoclub Championship 2018

Digawangi main dealer Suzuki setempat, event bertajuk ‘Touring Wisata Suzuki GSX 150’ tersebut telah berlangsung sebanyak dua kali. Untuk kali ini, dengan digawangi PT Sinar Galesong Mandiri (SGM), kegiatan ini terlaksana di wilayah Kendari, Sulawesi Tenggara.

Pelepasan Touring Wisata Suzuki GSX 150 Season III dilakukan Sabtu (17/3) lalu, di pelataran parkir main dealer Suzuki di Kendari tersebut.

Joseph A Fernandez, Area Manager Indonesia Timur PT SIS berkesempatan melepas rombongan. Total berjumlah 85 rider dari Komunitas Suzuki GSX 150 (GSX Club Indonesia chapter Kendari dan GSX Community).

Uji Performa GSX 150 Series

Event yang berlangsung selama dua hari (17-18/3) itu melewati beragam kondisi jalan di sepanjang jalur Kendari – Kolaka. Tujuan utamanya lebih memperkenalkan destinasi wisata wilayah Kendari dan Kolaka. Plus memasyarakatkan cara berkendara yang aman dan nyaman (safety riding) ke masyarakat.

“Kita sangat peduli terhadap keamanan berkendara. Apalagi jika dikaitkan dengan tingginya angka kecelakaan lalu lintas,” sebut Fredrik Tulaseket, penanggung jawab Touring Wisata Suzuki GSX 150 Season III dari PT SGM.

Ditegaskan Fredrik, acara ini merupakan wujud nyata kepedulian komunitas Suzuki untuk ikut membantu kepolisian dalam memasyarakatkan keselamatan dan keamanan berkendara di jalan raya.

“Kehadiran komunitas Suzuki GSX memberi kontribusi positif pada peningkatan penjualan motor Suzuki di wilayah Sulawesi,” tutup Fredrik.

Touring Wisata Suzuki GSX 150 Season III diisi berbagai permainan menarik yang diharapkan lebih mengakrabkan sesama anggota komunitas Suzuki GSX 150. Sebelumnya, event ini telah sukses dilaksanakan di Sulawesi Selatan dengan menempuh rute Makassar – Toraja.

LEAVE A REPLY