Ada Honda NSX GT3 Di IIMS 2018, Jawara Lintasan Balap Amerika

0
honda nsx gt3
Ini adalah Honda NSX versi balap yang bisa dilihat di IIMS 2018
SuzukiGIIAS

ROCKOMOTIF, Jakarta – Pada booth Honda di IIMS 2018 tak hanya memajang Small RS Concept. Di sebelahnya ada Honda NSX GT3. Sang jawara lintasan balap itu diboyong oleh PT Honda Prospect Motor (HPM) untuk ‘cuci mata’ pengunjung dan edukasi teknologi yang diusung NSX GT3.

Honda NSX sendiri bukan nama asing dan sudah terkenal sebagai mobil sport lansiran Honda. Nah NSX GT3 ini merupakan versi terbaru untuk balapannya, makanya ada imbuhan nama GT3. Dikembangkan oleh tim R&D Honda Jepang dan berkolaborasi dengan JAS Motorsport dari Milan, Italia serta melibatkan Honda Performance Development (HDP).

Dikatakan pengembangan dilakukan sejak akhir 2015 dengan pengetesan jarak 85.000 km. Sedangkan perancangannya dilakukan di Jepang dan Eropa, dirakit di Italia dan dikirim ke Amerika Serikat untuk diuji di lintasan Santa Clarita, California.

Baca Juga: Honda Punya Mobilio Baru Di IIMS Buat Lawan Ertiga Dan Xpander

Honda NSX GT3 turun balap di ajang GT3 di Amerika Serikat setelah mendapat lisensi dari FIA (Federation Internationale de I’Automobile).

Mesin Sama NSX Standar

Mesin yang digendongnya adalah V6 3.5 liter Twin-Turbocharged yang sudah dimodifikasi untuk balap. Mesin itu juga dipakai oleh NSX versi standar jalanan. Penyalur dayanya disebut dengan XTRAC, semi otomatis 6-speed yang mengirimkan daya ke penggerak roda belakang.

Posisi mesinnya sendiri ada di tengah (mid-engine) dikombinasikan dengan dimensi bodi lebar nan rendah menghasilkan pusat gravitasi yang rendah. Apalagi secara bobot NSX GT3 termasuk ringan, hanya 1,2 ton.

Hal ini berkat rangka aluminium yang diperkokoh dan sistem aerodinamika yang baik. Saluran udara besar di depan yang mengalirkan hambatan udara sekaligus memberi pendinginan pada mesin.

Honda NSX GT3 sudah punya lisensi lebih dari 24 balapan yang diadakan FIA di seluruh dunia. Beberapa di antaranya GT Blancpain, Nurburgring 24 Hour Race, Super GT FR300 Class dan Pirelli World Challenge.

Prestasi pun sudah dicatatkan, NSX GT3 memimpin di kelasnya pada ajang balap ketahanan 24 jam di Daytona dan memenangkan Grand Prix of Detroit, serta di ajang Six Hours of Watkins Glen.

Di musim balap pertama 2018, Honda NSX GT3 diproduksi sebanyak 12 unit untuk para pecinta mobil balap di seluruh dunia. Mobil tersebut akan dipasarkan di Eropa, Asia dan Amerika Selatan dibawah naungan JAS Motorsport.

Sedangkan pemasaran di wilayah Amerika Utara akan dilakukan oleh Honda Performance Development (HPD) dan di wilayah Jepang dilakukan oleh Mugen.

SuzukiGIIAS

LEAVE A REPLY