Siap-Siap Ya, Gara-Gara Hal Ini Harga Mobil Mitsubishi Bakal Naik

0
harga mobil mitsubishi
Suasana booth Mitsubishi di ajang IIMS 2018 bulan April lalu

ROCKOMOTIF, Jakarta – Mitsubishi belum lama ini sudah kembali menaikkan harga Xpander. Tercatat sudah ada tiga kali kenaikan sejak kemunculan perdananya di Agustus tahun laliu.

Nah, sekarang PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) ternyata punya rencana menaikkan harga mobilnya lagi nih. Tapi tenang, ini bukan untuk Xpander.

Imam Choeru Cahya, Head of Sales & Marketing PT MMKSI memang mengatakan jika Mitsubishi sedang mempertimbangkan mengenai kenaikan harga mobil mereka.

Baca Juga: Harga Xpander Naik Lagi Rp 3 Juta, Itu Kenaikan Yang Tertunda Jelas Mitsubishi

“Pastinya lah semua APM dengan naiknya dolar di atas Rp 14.000 sekarang ini saling lirik,” ujar Imam di acara buka puasa bersama media di Jakarta, Rabu (30/5/2018).

Ternyata kenaikan ini dipicu oleh melemahnya nilai tukar Rupiah terhadap US Dolar. Tapi Imam mengatakan jika tidak semua produk Mitsubishi yang kena imbas.

“Kita ada rencana ke situ (revisi harga). Ada beberapa (produk),” bebernya.

Hanya Xpander yang tidak mengalami kenaikan harga (IG: @rockomotif)

Kapan Harga Naik?

Mitsubishi memiliki produk untuk kendaraan penumpang dari mulai Mirage, Xpander, Pajero Sport, Delica dan Outlander Sport. Menurut Imam ada beberapa faktor yang bisa membuat kenaikan harga mobil.

“Jadi gini, kita dalam menaikkan harga memang ada beberapa faktor salah satunya tadi ya dari Dolar,” tegasnya.

Lebih lanjut Imam menyatakan jika kenaikan ini akan terjadi sebentar lagi. Memang ia tidak menyebutkan kepastiannya, tapi perkiraan terdekatnya kemungkinan setelah Lebaran nanti.

Baca Juga: Efek Xpander Dahsyat, Bisa Bikin Bisnis Mobil Bekas Astra Rugi Besar

“Sebentar lagi, kenaikannya berkisar Rp 3-5 juta lah. Kalau Xpander kan udah naik kemarin, selanjutnya ada Pajero dan Triton,” tambah Imam.

Kenaikan harga mobil menurut informasi Imam memang selalu naik setiap tahunnya. Bahkan dalam setahun itu bisa naik sebanyak tiga sampai empat kali.

“Setahun itu bisa 3-4 kali. Awal tahun biasanya ada kenaikan dua kali, terus pertengahan biasanya dua kali juga,” tutup Imam.

LEAVE A REPLY