Program Nasional Tilang Elektronik Tahap 1 Dimulai Maret 2021

0
program tilang elektronik etle

ROCKOMOTIF, Jakarta – Kakorlantas Polri Irjen Pol Istiono mengatakan, tilang elektronik alias electronic traffic law enforcement (ETLE) menjadi program nasional. Tahap pertama akan dimulai Maret 2021 mendatang.

Korlantas akan meluncurkan program ETLE nasional di tiga Polda dan empat Polresta, yaitu Polda Jawa Barat, Polda Jawa Tengah, Polda Riau. Sementara empat Polresta, yaitu Polresta Jambi, Polresta Gresik, Polresta Batam dan Polresta Padang.

Total ada 166 kamera CCTV yang dipasang untuk memonitor arus lalu lintas di Polda dan Polresta tersebut.

Baca juga: Tilang Elektronik Bakal Diterapkan di Jabar, Bandung dan Cirebon Lebih Awal

“Launching ETLE nasional tahap I akan dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo, pada 17 Maret 2021 di gedung Korlantas Polri dan diikuti oleh seluruh Dirlantas Polda se-Indonesia secara virtual,” ungkap Istiono di gedung NTMC Polri, Selasa (2/2/2021).

Satgas ETLE Nasional sendiri, lanjut Istiono akan dipimpin oleh Dirgakkum Korlantas Polri Brigjen Pol. Kushariyanto, dengan wakilnya Dirregident Korlantas Polri Brigjen Pol Yusuf.

“Semuanya dilakukan secara bertahap, sehingga nantinya bisa menyeluruh di jalan Indonesia” tuntas dia.

LEAVE A REPLY