Renault Siap Hadirkan SUV Kiger di Indonesia, Bakal Laku? 

0
renault kiger

ROCKOMOTIF, Jakarta – SUV kompak semakin banyak pemainnya di pasar otomotif global, begitu juga di Indonesia. Terlebih dengan hadirnya SUV Prancis Renault Kiger yang baru saja diluncurkan di India.

Nah, Renault pun mengumumkan jika SUV Kiger ini akan segera hadir di Tanah Air. Renault Kiger dikembangkan dari platform CMF-A+ (Common Modul Family seri A+) yang juga digunakan Triber.

Tidak hanya dikembangkan dari platform yang sama, Renault Kiger dan Triber juga memiliki dimensi yang sejalan, yakni panjang keseluruhan 3.991 mm, lebar 1.750 mm, tinggi 1.600 mm, serta jarak sumbu roda 2.500 mm.

“Setelah Duster, Kwid dan Triber, kini kami sedang mempersiapkan peluncuran Renault Kiger, SUV modern yang sangat cocok untuk pasar Indonesia. Kiger akan hadir memadukan fitur terbaik yang ditawarkan Renault, sebuah mobil inovatif dengan kreativitas dan pengertian mendalam tentang kebutuhan pelanggan. Ini akan menjadi bukti kuat jika Renault benar-benar dapat mengubah permainan,” ujar Fabrice Cambolive, SVP, Renault Brand, Sales & Operations saat launching global tersebut.

suv renault kiger

Baca juga: Ini Siasat Renault Agar Kwid Bisa Diterima Masyarakat Indonesia

Keunggulan dari Kiger ini adalah hadir dengan mesin bensin turbo terbaru, yang digabungkan dengan desain atletis. Kehandalan dan daya tahan mesin bensin 1.0L turbocharged barunya telah teruji untuk performa lebih dan kesenangan berkendara.

Renault berjanji menjadikan SUV terbaru tersebut sebagai pendobrak di industri otomotif kelas segmen B.

“Renault Kiger adalah SUV yang kuat, dinamis, dan royal. Selain dirancang untuk dapat menempuh perjalanan di perkotaan, kami juga mendesainnya untuk dikendarai di alam bebas dan dapat dengan mudah menavigasi semua jenis kondisi jalan. Kiger memiliki tampilan SUV yang khas dan jarak sumbu roda yang panjang memungkinkan ruang dan volume yang besar. ‘Kabin pintar’-nya telah dirancang khusus untuk mendorong kenyamanan bersama,” tambah Laurens van den Acker, EVP, Head of Design, Groupe Renault.

Sekarang pertanyaannya, produk baru Renault ini bakal laku apa tidak di Indonesia? Mengingat produk-produk yang sudah ada saja penjualannya tidak begitu bagus. Bisa dicek seberapa sering Anda lihat mobil Renault seliweran di jalan raya. Mungkin karena semua produknya ini buatan India?

LEAVE A REPLY