ROCKOMOTIF, Jepang – Pabrikan sepeda motor asal Taiwan, Kymco, sudah memetakan rencana mereka dalam mengekspansi pasar otomotif sepanjang tahun 2021.
Dalam strategi tersebut, setidaknya ada 10 model yang akan diluncurkan Kymco. Beberapa di antaranya adalah motor yang sempat mereka tampilkan pada pameran EICMA 2020 lalu.
Mengutip young-machine, model Kymco yang akan diluncurkan ini akan mereka pasarkan terlebih dahulu untuk pasar Jepang.
Dalam rencana peluncurannya, 10 model yang akan ditawarkan tidak hanya skutik berkapasitas mesin kecil, tetapi ada juga skutik maxi yang mereka siapkan untuk bikers tangguh.
Baca juga: Motor Listrik Kymco F9 Resmi Mengaspal
Jika dijabarkan, untuk model skutik yang masuk dalam segmen maxi, Kymco, sudah mempersiapkan antara lain adalah Kymco CV3, Kymco DT X360, Kymco AK550, Kymco G Dink 250i.
Sedangkan untuk model kecilnya, beberapa model yang sudah eksis, akan mendapatkan penyegaran kembali. Sebut saja Kymvo GP125, model ini secara langsung juga sudah dipasarkan untuk konsumen di Indonesia.
Selain itu, skutik lainnya yakni Downtown versi kecil lantaran mengadopsi mesin 125cc, Kymco Tarserie S, dan Kymco KRV.
Tidak berhenti sampai di situ, segmen elektrifikasi yang tengah ramai, juga menjadi sasaran Kymco dalam meluncurkan model terbarunya. Pabrikan ini sudah menyiapkan skuter listrik Kymco F9 yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 12,7 dk atau setara dengan skutik berkapasitas 150cc.