Mantap! Transaksi OLX Autos Tembus Rp 14 Triliun

0
olx autos satu tahun

ROCKOMOTIF, Jakarta – Layanan penjualan mobil OLX Autos sejak 2020, berhasil mencetak transaksi lebih dari USD 1 Miliar. Hasil ini merupakan akumulasi dari penjualan mobil dari beberapa negara di dunia.

Keberhasilan tersebut juga didapat melalui layanan yang diberikan kepada penjual serta pembeli mobil melalui layanan tersebut. Pasalnya, perusahaan ini juga turut menawarkan layanan jaminan pembayaran langsung setelah seluruh proses selesai dilakukan.

Diakui oleh CEO OLX Autos, Gautam Thakar, keberhasilan yang diraih ini tidak lepas dari inovasi yang dilakukan oleh pihaknya dengan menggabungkan sistem penjualan secara offline dan online.

Baca juga: OLX Autos Tawarkan Solusi Baru Dalam Jual Beli Kendaraan

“Dengan menyatukan layanan offline dan online dalam pengalaman pelanggan, OLX Autos menjadikan proses transaksi mobil menjadi mudah, sederhana, serta mampu menghadirkan kepercayaan dan ketenangan pikiran selama salah satu transaksi yang paling penting dalam hidup,” jelasnya.

OLX Autos juga melakukan inovasi dalam memberikan pengalaman bertransaksi kepada pelanggan di masa pandemi Covid-19 dengan mengembangkan teknologi yang memungkinkan pelanggan untuk mendapatkan layanan dari rumah dan melakukan inspeksi mandiri.

Dengan cara ini, pelanggan yang ingin menjual mobilnya cukup menggunakan smartphone
untuk mengambil data mobil mereka, mengambil foto, mengunggah video dan merekam suara mesin serta mendapatkan penilaian yang wajar dengan nyaman di rumah mereka sendiri.

“Komitmen kami adalah memberikan proses yang gampang, aman, dan terpercaya. Dengan inovasi, ekspansi dan kondisi pasar yang mendukung, kami optimistis transaksi mobil bekas kami akan terus bertumbuh dan bergerak ke arah yang positif,” tutup Johnny Widodo, CEO OLX Group Indonesia.

LEAVE A REPLY