Pembalap Federal Oil Gresini Sukses Raih Podium Kedua di GP Amerika 2021

0
Pembalap Fdereal Oil sukses raih podium kedua di GP Amerika 2021
Pembalap Fdereal Oil sukses raih podium kedua di GP Amerika 2021

ROCKOMOTIF, Jakarta – Pembalap Federal Oil Gresini Moto2, Fabio Di Giannantonio, sukses meraih hasil yang gemilang saat balapan yang berlangsung di Circuit of The America (COTA), Amerika Serikat, Senin (4/10/2021) dini hari.

Pembalap yang kerap disapa Diggia ini berhasil naik satu peringkat di akhir balapan dengan menempati podium kedua. Pada saat balapan dimulai, Diggia, memulainya dari posisi ketiga dan berhasil memperbaiki posisinya di akhir balapan.

Melihat keberhasilan pembalap Federal Oil Gresini Racing ini, Patrick Adhiatmadja, selaku Executive Chairman PT Federal Karyatama dan PT ExxonMobil Lubricants Indonesia, mengatakan bahwa podium yang diraih oleh pembalap kebanggaannya ini semakin menunjukan kualitas yang terbaik.

“Podium yang diraih Diggia kali ini menunjukkan bahwa tim Federal Oil Gresini Moto2 menunjukkan kualitas yang mengesankan dan pantas naik podium kemenangan. Seri berikutnya akan kembali lagi ke sirkuit Misano, berharap semangat kemenangan kepada kedua pembalap Federal Oil Gresini Moto2 masih diusung karena merupakan sirkuit kampung halaman Diggia,” ujar Patrick dalam keterangan resminya.

Meski menurut Diggia musim balap ini menjadi momen yang cukup sulit, namun segenap kerja keras dan strategi yang dimainkan pada setiap balapan berhasil berbuah manis. Hal tersebut dikarenakan ia selalu percaya terhadap tim dan mampu memberikan settingan yang terbaik.

“Ini adalah musim balapan yang sulit, tetapi saya selalu percaya pada diri sendiri dan dengan tim, kami berhasil menemukan setelan yang sangat baik. Kami merasa lebih baik dengan pengaturan motor kali ini dan saya pikir akan kompetitif di balapan berikutnya,” jelas Diggia yang tahun depan akan naik kelas ke MotoGP bersama Federal Oil.

Podium dua yang diperoleh Diggia di Moto2 Amerika memberikan tambahan 20 poin untuk membuatnya naik ke posisi enam klasemen sementara Moto2 2021 dengan total 128 poin.

Selanjutnya balapan akan berlangsung di Sirkuit Emillia Romagna, Misano pada 24 Oktober mendatang dan diharapkan menjadi kesempatan bagi dua pembalap Federal Oil Gresini ini untuk menambah poin penting dengan finis di posisi terbaik.

“Selamat Diggia, seluruh konsumen Federal Oil bangga atas podium yang dicapai, kami merayakan kemenangan ini dan terus memberikan dukungan bagi seluruh tim Federal Oil Gresini Moto2! Teruslah membalap dengan hati dan bikin bangga Indonesia,” tandas Pablo Conrad, Marketing Director PT ExxonMobil Lubricants Indonesia.

LEAVE A REPLY