BMW Group Indonesia Siap Boyong Mobil Listrik Terbaru

0
Mobil Listrik Terbaru BMW Siap Mengaspal di Indonesia
Mobil Listrik Terbaru BMW Siap Mengaspal di Indonesia

ROCKOMOTIF, Tangerang – Setelah melakukan debut perdananya beberapa waktu lalu, kini mobil listrik terbaru BMW iX dan i4 tengah dipersiapkan oleh BMW Group Indonesia untuk segera mengaspal di Tanah Air.

Hal ini diumumkan oleh Jodie O’tania, Director of Communication PT BMW Group Indonesia dalam peresmian BMW used car Serpong, Kabupaten Tangerangm, Senin (07/02/2022).

Kehadiran mobil listrik terbaru BMW ini sekaligus sejalan dengan komitmen mereka untuk menghadirkan line up kendaraan yang menyenangkan untuk konsumennya. Pasalnya, sepanjang tahun 2022 ini mereka akan menghadirkan lebih dari 10 model yang akan diluncurkan.

“Tahun ini kami akan meluncurkan 15 model terbaru. Di antara 15 model yang akan diluncurkan adalah BMW iX dan i4 yang akan kami bawa untuk konsumen di Indonesia, jelas Jodie O’tania.

Adapun dua mobil listrik terbaru BMW ini akan melengkapi line up untuk segmen sedan dan SAV mereka.

Mobil Listrik Terbaru BMW Siap Mengaspal di Indonesia
Mobil Listrik Terbaru BMW Siap Mengaspal di Indonesia

Bicara keunggulannya, BMW iX ini diklaim mampu menempuh jarak hingga 600 kilometer dalam sekali pengecasan dan bisa melesat dari posisi diam hingga 100 kpj hanya dengan waktu kurang dari 5 detik.

Untuk melakukan pengisian ulang, mobil ini juga telah dibekali dengan fitur fast charging di mana pengisian baterai dari 10 persen hingga 80 persen hanya membutuhkan waktu kurang dari 40 menit.

Bicara tenaga yang dihasilkan, dari jantung pacunya bisa menghasilkan tenaga sebesar 523 hp dengan torsi puncak 765 Nm.

Sementara untuk BMW i4, sedan listrik terbaru dari BMW juga telah dibekali dengan beberapa fitur keunggulan.

Untuk spesifikasinya, BMW i4 ini dibekali dengan dua motor motor listrik berkapasitas 81,5 kWh dan 83,9 kWh lithium-ion yang mampu menghasilkan tenaga dengan rentang 268 hp sampai 536 hp.

Dengan spesifikasi tersebut, mobil ini kabarnya mampu melesat dari posisi diam hingga 100 kpj hanya dengan waktu 5,7 detik.

LEAVE A REPLY