Pemenang Kompetisi Toyota Rangga Digimodz, Bisa Bawa Apa Saja

0
pemenang toyota rangga digimodz
SuzukiGIIAS

ROCKOMOTIF, Jakarta – Setelah melalui beberapa tahapan, akhirnya PT. Toyota Astra Motor (TAM) mengumumkan pemenang 3 besar dari kompetisi Toyota Rangga Concept Digimodz.

Di mana 3 pemenang desain kontes digital ini membuat model skala 1:1 untuk menggambarkan seutuhnya hasil desain konversi ketika diaplikasikan pada versi produksi massal.

Berkolaborasi dengan NMAA, Toyota mengadakan lomba desain digital Toyota Hilux Rangga – Toyota Rangga Concept saat masih dalam bentuk mobil konsep – yang diberi nama Digital Modification Contest (Digimodz) pada bulan Agustus 2023.

pemenang toyota rangga digimodz

Lomba desain virtual dengan tema Business x Public Service x Lifestyle ini, mengajak publik untuk berpartisipasi agar lebih banyak lagi ide desain fresh yang modern, up-to-date, dan sesuai kebutuhan customer.

Peserta yang terdiri dari masyarakat umum dan perwakilan body builder mengirimkan desain virtual berdasarkan 3 pilihan tema, yaitu Business untuk menjalankan aktivitas usaha pelanggan, Public Service untuk memberikan layanan kepada masyarakat, dan Lifestyle untuk mendukung gaya hidup pemiliknya.

Baca juga: Ini 9 Besar Pemenang Toyota Rangga Concept DigiModz

toyota rangga campervan

Masing-masing tema mensyaratkan kendaraan komersial yang fungsional dan serbaguna, dengan mobilitas dan daya tahan tinggi, serta eye catching dan atraktif. Terbukti dari ketiga pemenang ini bisa memaksimalkan Toyota Hilux Rangga untuk membawa apa saja, mulai dari orang, hewan seperti anjing dan ayam serta juga barang.

“Toyota mengucapkan terima kasih atas animo masyarakat yang sangat besar dalam mengikuti lomba dan mengapresiasi karya desain para peserta yang melampaui ekspektasi kami. Setelah melewati proses seleksi ketat, Toyota mengumumkan Top 3 Toyota Rangga Concept Digital Modification Contest (Digimodz) yang mewakili tema Business, Public Service, dan Lifestyle,” kata Marketing Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Anton Jimmi Suwandy.

toyota rangga polisi

Setelah proses penjurian yang sangat ketat mengingat seluruh peserta menampilkan desain yang sanggup memenuhi nilai estetika dan fungsionalitas dengan sangat baik hingga ke bentuk aslinya, akhirnya PT TAM memutuskan CV. Delima Mandiri dengan desain Campervan sebagai Champion dari Toyota Rangga Concept Digital Modification Contest (Digimodz).

Baca juga: Toyota Rangga Concept Tampil di IMX 2023

Sebagai Runner Up adalah DSP Styling dengan desain Ditpolsatwa, dan Third Place adalah Dhandy Ramadhan dengan desain Chicken Transporter. Sementara untuk modifikator, sebagai Champion adalah CV. Delima Mandiri, Runner Up adalah DSP Styling, dan Third Place adalah Akasia Motor.

toyota rangga chicken transporter

Sebagai pemenang pertama, CV. Delima Mandiri berhak mendapatkan hadiah sebesar Rp 20 juta untuk desain dan Rp 20 juta untuk modifikasi, sementara DSP Styling mendapatkan hadiah senilai Rp 15 juta untuk desain dan Rp 15 juta untuk modifikasi. Terakhir, Dhandy Ramadhan mendapatkan hadiah sejumlah Rp 10 juta untuk desain dan Akasia Motor mendapatkan hadiah Rp 10 juta untuk modifikasi.

Adapun peserta dari body builder mengerjakan sendiri modifikasi Hilux Rangga Cab & Chassis, sementara peserta perorangan menggandeng modifikator yang berpengalaman di bidang otomotif.

SuzukiGIIAS

LEAVE A REPLY