ROCKOMOTIF, Cikarang – Honda merilis motor skutik terbarunya Honda Stylo 160 untuk pasar Indonesia yang dijual mulai dari Rp 27 jutaan saja.
Skutik terbaru Honda ini bisa merusak pasaran dari Yamaha Grand Filano yang sudah tersedia di Indonesia, hanya saja Honda Stylo ini punya kapasitas mesin yang lebih besar yaitu 160cc.
PT Astra Honda Motor (AHM) menyebutnya skutik premium fashionable 160cc pertama di Indonesia. Desainnya bergaya klasik namun performanya jadi yang terbaik di kelas skutik klasik modern ini.
“Melalui New Honda Stylo 160, AHM ingin hadir sebagai partner terbaik para pecinta fashion premium sebagai bagian dari wujud ekspresi mereka untuk menjadi trendsetter saat berkendara di jalan sekaligus saat merasakan kesenangan berkendara yang aman dan nyaman,” ujar Thomas Wijaya, Executive Vice President Director AHM.
Baca juga: Harga Motor Listrik Honda EM1 e: Resmi Diumumkan Rp 33 Juta Saja
Mesin 160cc ini sama seperti yang ada di Honda PCX 160, Vario 160 maupun ADV 160. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 11,3 kW/8.500 rpm dan torsi maksimum sebesar 13,8 Nm/7.000 rpm.
Kehadiran fitur-fitur menarik yang canggih dengan inovasi terkini seperti lampu depan LED yang ikonik, Honda smart key, maupun USB charger type A yang mampu menjawab kebutuhan sehari-hari dengan lebih berkelas dan nyaman dalam mengendarai New Honda Stylo 160.
Skutik terbaru ini dilengkapi dengan ruang penyimpanan sebesar 16,5L yang mampu menampung barqng bawaan sehari-hari.
Untuk ban menggunakan velg 12 inci depan belakang dengan berukuran 110/90 depan dan 130/80 belakang.
Baca juga: Motor Listrik Honda Kini Sudah Tersedia di 58 Dealer e:shop
New Honda Stylo 160 dipasarkan dengan dua tipe yakni ABS dan CBS dengan total 6 varian warna yang modis.
Tipe ABS dipasarkan Rp 30.425.000 (On the road Jakarta) ini tersedia dalam 3 warna yaitu Royal Green, Royal Matte Black dan Royal Matte White.
Pada tipe CBS dipasarkan dengan harga Rp 27.550.000 (on the road Jakarta), tersedia dalam 3 warna juga yaitu Glam Red, Glam Black dan Glam Beige.
Model ini juga dilengkapi dengan garansi rangka hingga 5 tahun tanpa batas jarak tempuh (kilometer), garansi komponen injeksi PGM-FI selama 5 tahun atau 60.000 km, garansi mesin selama 3 tahun atau 36.000 km, garansi kelistrikan selama 1 tahun atau 12.000 km.