Warna Baru TVS Callisto 110 Series Bakal Jadi Idola Konsumen

0
TVS Callisto 110 Series kini lebih fresh dengan warna baru
TVS Callisto 110 Series kini lebih fresh dengan warna baru

ROCKOMOTIF, Jakarta – Guna memberikan tampilan yang lebih eye catchy kepada konsumen, PT TVS Motor Company Indonesia (TVS-MCI), menyodorkan kembali model skuter retro Callisto 110 Series dengan pilihan warna yang lebih menggoda.

Diluncurkan pada Senin (01/07/2024) di Pekan Raya Jakarta, Kemayoran, Jakarta, brand asal India ini meluncurkan empat pilihan warna baru untuk konsumen agar menyalakan jiwa muda.

Menelisik warna baru yang disematkan pada Callisto 110 Series ini, TVS, menghadirkan Peach Perfect dan Asphalt Grey (untuk tipe standar) dan Mint Green serta Brick Orange yang disematkan pada varian Intelligo dengan dukungan konektivitas modern.

Diakui oleh Ryan Rahadian, Marketing Head PT TVS-MCI, dalam peluncurannya bahwa salah satu warna yang dihadirkan ini memang menjadi buruan para konsumen untuk tampil beda.

“Warna Mint Green merupakan warna favorit untuk Callisto 110 Intelligo untuk penjualan selama 2023 kemarin,” terang Ryan Rahadian, Marketing Head PT TVS-MCI.

TVS Callisto 110 Series kini lebih fresh dengan warna baru
Dengan warna baru TVS tidak menaikkan harga jual kepada konsumen

Semenjak kehadirannya pada 2021 lalu, model ini terbukti menjadi pilihan yang sangat worth it bagi konsumen di Indonesia. Hal ini ditandai dengan hasil penjualan yang moncer lantaran sudah lebih dari 3.000 unit telah diserap oleh pasar baik domestik maupun ekspor.

TVS Callisto 110 Series sudah menjadi opsi pilihan lain, bagi konsumen Indonesia saat akan membeli skutik berkapasitas mesin kecil yang berkualitas tinggi dengan dukungan teknologi dan fitur unggulan di kelasnya.

“Tak hanya dari segi desain yang sangat unik, tapi inovasi teknologinya beda dibanding sekutik lain,” urai Ryan.

Adapun beberapa hal yang menjadi keunggulan dari Callisto 110 Series ini diantaranya adalah kenyamanan saat berkendara, hemat BBM, pilihan warna yang menarik serta struktur bodi yang kokoh.

Meskipun pilihan warna baru ini dihadirkan untuk menjadi pemikat kepada konsumen, namun beberapa kelir yang telah diluncurkan di pasar antara lain adalah Autum Brown, Banana Yellow, Mint Green dan Pink Promise. Sementara untuk varian Intelligo, pilihannya meliputi Aqua Tosca dan Moon Silver.

Menariknya adalah harga jual yang ditawarkan kepada konsumen. Dijelaskan oleh Ryan, tidak ada kenaikan harga meskipun pilihan warna yang dihadirkan lebih menggoda. Untuk varian standar, dibanderol Rp19,9 jutaan (OTR Jakarta) dan Rp20,7 juta untuk varian Intelligo.

Lalu, demi mengapresiasi kepercayaan konsumen kepada produk-produk motor TVS,  di event Pekan Raya Jakarta 2024 ini, TVS-MCI di boothnya juga menawarkan promo menarik bagi pengunjung Jakarta Fair, mulai dari DP murah: hanya Rp 500 ribu dan Potongan Tenor 4 Bulan, hingga banjir hadiah. “Pastikan Anda mendapat hadiah gratis langsung, tanpa diundi ketika SPK, juga ada Voucher belanja mini market bernilai ratusan ribu rupiah. Asyik, kan?” pungkas Ryan. (*)

LEAVE A REPLY