ROCKOMOTIF, Jakarta – PT Chery Sales Indonesia (CSI) siap meluncurkan anggota terbaru dari keluarga TIGGO, yaitu TIGGO Cross. SUV crossover modern ini tinggal menunggu tanggal peluncuran, yang hadir dengan kombinasi menarik antara desain yang menawan, teknologi canggih, kenyamanan optimal, dan fitur keselamatan terdepan.
“Chery akan memperluas jajaran produknya dengan meluncurkan produk terbaru dari TIGGO Family pada tahun ini. Memberikan banyak pilihan model kepada konsumen otomotif Tanah Air, merupakan salah satu langkah Chery untuk memperkuat jaringan konsumen Chery di seluruh Indonesia,” ujar Mohamad Ilham Pratama – Head of Marketing PT CSI.
Baca juga: Penjualan Mobil Chery Tahun 2024 Meningkat Pesat
Meskipun belum ada pengumuman resmi dari Chery, bocoran harga Chery Tiggo Cross telah beredar melalui Nilai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB) di laman Samsat DKI Jakarta. Berdasarkan data tersebut, terdapat dua varian Tiggo Cross yang terdaftar:
- TIGGOCROSSCOMF4X2AT dengan NJKB mulai dari Rp 120 juta.
- TIGGOCROSSPREM4X2AT dengan NJKB Rp 135 juta.
Namun, perlu diingat bahwa NJKB bukanlah harga jual akhir ke konsumen. NJKB hanya merupakan dasar untuk perhitungan pajak kendaraan bermotor, yang kemudian akan menjadi acuan untuk menentukan harga jual resmi.
Untuk mengetahui perkiraan harga jual Chery Tiggo Cross, kita bisa melihat perbandingan antara NJKB dan harga jual mobil Chery lainnya yang sudah ada di pasaran. Dari data tersebut, dapat diperkirakan bahwa harga Chery Tiggo Cross akan berada di kisaran antara Rp 200 jutaan hingga Rp 300 jutaan.
Baca juga: Chery Juga Tawarkan J6 Edisi Phantom, Siap Dikirim Desember 2024
Tiggo Cross tampil dengan desain eksterior yang memancarkan aura keberanian dan semangat melalui ciri khas Biometric Tiger Face. Tampilannya yang gagah dan modern menjadikannya pilihan menarik bagi mereka yang ingin tampil beda di setiap kesempatan.
Tak hanya memikat dari segi tampilan, Tiggo Cross juga menawarkan kombinasi ideal antara fitur keselamatan modern, teknologi mutakhir, kabin yang lapang, dan pengalaman berkendara yang imersif. Dual-screen berukuran besar di bagian dasbor menjadi pusat perhatian yang memanjakan pengemudi dan penumpang dengan informasi yang lengkap dan mudah diakses.
Teknologi Canggih untuk Kenyamanan dan Konektivitas
Chery TIGGO Cross membawa inovasi ke level selanjutnya dengan teknologi canggih yang dirancang untuk meningkatkan kenyamanan, konektivitas, dan keselamatan berkendara. Fitur Internet of Vehicle (IoV) memungkinkan pengontrolan dan pemantauan kendaraan melalui aplikasi smartphone.
Selain itu, intelligent voice control berfungsi sebagai asisten virtual yang responsif, memudahkan pengoperasian berbagai fungsi mobil hanya dengan perintah suara. Integrasi dengan smartphone juga dimungkinkan melalui fitur Android Auto dan Apple Carplay.
Baca juga: SUV listrik Chery J6 Sumbang Penjualan Tertinggi di GJAW 2024
Diciptakan untuk memanjakan setiap perjalanan, Chery TIGGO Cross menawarkan ruang kabin yang dirancang dengan cermat untuk kenyamanan optimal. Setiap detail interior diperhatikan dengan seksama untuk menciptakan suasana yang nyaman hingga melampaui ekspektasi. Ruang kabin yang lega tidak hanya memanjakan penumpang dengan akomodasi yang berlimpah, melainkan juga menawarkan ruang bagasi yang mumpuni.
Transformasi Pengalaman Berkendara
Memasuki interior Chery TIGGO Cross, Anda akan disambut oleh suguhan visual yang memukau berkat konfigurasi dual-screen berukuran 10,25 inci dengan resolusi HD 1920 x 720. Lebih dari sekadar ornamen estetis, kehadiran dua layar besar ini mendefinisikan ulang standar di kelasnya, mentransformasi pengalaman berkendara menjadi sebuah interaksi yang lebih intuitif.
Sentuhan kemewahan kian terasa berkat hadirnya electric sunroof yang memberikan suasana lapang dan terbuka. Dipadukan dengan 360 HD camera yang memberikan visibilitas menyeluruh di sekeliling kendaraan, manuver parkir pun terasa lebih mudah dan aman.
Baca juga: Siapkan Model Baru, Chery Bakal Rilis Tiggo Cross di Indonesia?
Chery Tiggo Cross hadir sebagai SUV crossover modern yang menawarkan kombinasi menarik antara desain, teknologi, kenyamanan, dan keselamatan. Dengan berbagai keunggulan yang ditawarkan, Tiggo Cross siap menjadi pilihan menarik bagi mereka yang ingin tampil stand out dalam setiap kesempatan.