Pelumas Evalube Helios Platinum Bisa Untuk Mobil Mewah Sampai LCGC

0
evalube helios platinum
Pelumas Evalube Helios Platinum ini dijual dengan harga Rp 115 ribu per liter

ROCKOMOTIF, Serpong – Semakin pesatnya perkembangan teknologi mesin mobil membuat industri pendukungnya pun berbenah. Hal ini dilakukan oleh pelumas Evalube yang meluncurkan produk terbarunya di GIIAS 2018, BSD City, Senin (6/8/2018).

Evalube Helios Platinum ini memiliki tingkat viskositas 0W-20 yang berarti merupakan oli encer. Pelumas full synthetic ini diklaim sudah mendapat sertifikasi API SN-RC dan ILSAC GH-5, yang berarti sudah diakui oleh industri pelumas dunia.

Yomie Harlin, Direktur Komersial PT Wiraswasta Gemilang Indonesia, produsen Evalube, menjelaskan pelumas anyar berkualitas tinggi dipasarkan untuk kebutuhan mesin berteknologi mutakhir. Khususnya pada mesin kendaraan hemat bahan bakar dan ramah lingkungan, termasuk mobil LCGC.

Baca juga: PO Bus dan Transporter Minati Pelumas Evalube

“Bisa juga untuk mesin kecil tapi performa tinggi karena menggunakan turbo charger,” jelas Yomie.

Lebih lanjut Yomie mengatakan jika dengan spesifikasi 0W-20 maka pelumas Evalube Helios Platinum ini bisa menjangkau ke mobil-mobil premium juga.

“Pelumas ini merupakan opsi baru bagi konsumen untuk menjaga aset kendaraan sehingga performanya tetap terbaik. Sekaligus menjawab tantangan kendaraan bermotor sekarang yang banyak menggunakan mesin rendah emisi seperti mobil LCGC,” lanjut Yomie.

Baca juga: Standar SNI Untuk Pelumas Rugikan Konsumen Karena Hal Ini

Tak hanya itu, oli juga sudah dibuat agar memberi pelumasan lebih stabil serta menjaga kebersihan mesin dan mencegah terjadinya deposit pada suhu tinggi sehingga mesin akan lebih awet. Oli ini juga diklaim sudah memenuhi regulasi Euro-4 yang akan segera berlaku di Indonesia.

Evalube Helios Platinum ini sudah tersedia di GIIAS 2018

Promo Menarik Selama GIIAS

Evalube berharap produk pelumas baru ini bisa meningkatkan pangsa pasar Evalube di pelumas kendaraan roda empat. Sebab produk ini bisa mengakselerasi pasar Evalube di pasar pelumas mobil Indonesia.

Saat ini pangsa pasar Evalube di pasar pelumas mobil lebih dari 9 persen. Bahkan secara jangka panjang, Evalube siap menumbuhkan pangsa pasarnya dengan strategi menambah produk di pasar dan jaringan distribusi, mulai dari Indonesia bagian barat hingga timur.

Evalube Helios Platinum SAE 0W-20 API SN-RC/ILSAC GH-5 dibanderol dengan harga terjangkau, Rp 115.000 per liter. Saat ini produk anyar ini bisa diperoleh di booth Evalube di GIIAS yang berada di Hall 1-S1 ICE BSD City.

Selama pameran GIIAS, Evalube juga menawarkan promo menarik, seperti harga khusus selama pameran, hadiah merchandise menarik setiap transaksi pembelian, dan games berhadiah menarik.

LEAVE A REPLY