Jaguar Land Rover Siap Boyong Mobil Listrik ke Indonesia

0
jaguar i-pace
Jaguar i-Pace ternyata diminati oleh konsumen Indonesia

ROCKOMOTIF, Jakarta – Produsen mobil mewah, Jaguar Land Rover sudah menyatakan minatnya untuk memboyong mobil listrik mereka ke Indonesia. Meski begitu, pihak Jaguar Land Rover Indonesia masih menunggu mengenai keputusan pemerintah soal pajak dan insentif bagi mobil listrik ini.

Hal ini disampaikan oleh Jentri Izhar, Brand Director Jaguar Land Rover saat peluncuran Range Rover Evoque terbaru di Jakarta, Jumat (2/8). Jentri mengungkapkan jika pihaknya masih dalam tahap menunggu keputusan pemerintah soal insentif dan pajak bagi mobil listrik. Pasalnya inilah yang sangat mempengaruhi ke harga jual nantinya.

“Kita punya beberapa model untuk mobil listrik dan sampai saat ini kita masih mempelajari model mana yang cocok untuk pasar Indonesia. Bukan cuma (Jaguar) I-Pace saja, tapi ada model lain juga,” ujar Jentri.

Baca juga: Range Rover Evoque Terbaru Meluncur, Hanya Ada 15 Unit

Jentri menambahkan jika salah satu alasan pihaknya masih terus mempelajari untuk memasukkan mobil ramah lingkungan ini adalah soal harga jual. “Untuk harga kita masih menunggu sampai peraturan pemerintah keluar. Karena itu faktor yang sangat mempengaruhi ke harga jual kita di Indonesia.”

Di negara asalnya, Jaguar Land Rover memang memiliki mobil listrik yang sudah dipasarkan. Salah satunya adalah Jaguar I-Pace.

Jentri juga mengatakan jika peraturan sudah terbit, maka pihaknya bisa langsung memboyong Jaguar I-Pace ini ke Tanah Air. Bahkan ia sempat berkata bisa di tahun ini juga.

Baca juga: Jaguar I-Pace Banyak Diburu Konsumen Indonesia

“Memang i-Pace ini sedang kami pelajari untuk kami bawa. Namun untuk targetnya belum bisa saya sampaikan saat ini, waktunya kapan masih dalam tahun ini kami pelajari terus. Kalau bisa tahun ini, tapi masih kami proses untuk mempelajari itu jadi tunggu tanggal mainnya saja,” tambahnya.

Jika nantinya jadi mengaspal di Indonesia, Jaguar Land Rover sudah siap untuk menyambut era mobil listrik di Indonesia. Kesiapan tersebut mencakup ke semua lini, mulai dari produk hingga ke pelayanan purna jual.

“Persiapan kami tentunya dari sisi training mekanik, dari sisi infrastruktur, maupun bengkel. Kami juga supaya siap untuk melayani secara baik dan menyeluruh mobil-mobil listrik dari jajaran Jaguar Land Rover,” tutup Jentri.

LEAVE A REPLY