Harga Resmi Toyota All New Rush jadi Kejutan Awal Tahun

0
harga rush

ROCKOMOTIF, Jakarta – PT Toyota Astra Motor (TAM) baru saja mengumumkan harga resmi dari SUV terbaru mereka, All New Rush. Menurut dari keterangan resmi yang dikeluarkan oleh TAM, harga All New Rush ini tidak jadi naik Rp 3 juta dari generasi sebelumnya.

Saat TAM mengeluarkan keterangan resmi terkait harga Rush baru ini, ROCKOMOTIF melakukan cek ke website resmi Toyota Indonesia. Dan saat itu, TAM belum memasukkan harga baru dari All New Rush ini.

Tapi sekarang, jika Anda membuka situs Toyota Indonesia di sana sudah tertera harga resmi untuk All New Rush.

Untuk tipe terendahnya G MT dijual dengan harga Rp 239,9 juta. Kemudian tipe G AT harganya Rp 249,9 juta dan untuk tipe TRD Sportivo dibanderol dengan harga Rp 251,3 juta untuk transmisi manual dan Rp 261,3 juta untuk transmisi otomatis.

Semua harga ini adalah harga untuk wilayah Jakarta dan sekitarnya yang sudah termasuk pajak. Sementara untuk Rush varian Ultimo sudah ditiadakan oleh TAM.

Baca Juga: Ini Spesifikasi Lengkap Dari Toyota All New Rush

Kejutan Untuk Konsumen

Menurut Fransiscus Soerjopranoto, Executive General Manager PT TAM dilansir dari KompasOtomotif, harga resmi All New Rush ini sudah mengikuti tarif bea balik nama kendaraan bermotor (BBN-KB) tahun ini.

Pria yang akrab disapa Soerjo ini juga mengatakan bahwa harga yang lebih murah dari generasi sebelumnya ini adalah kejutan bagi konsumen Toyota.

“Jadi harganya dipastikan tidak akan naik lagi. Harga itu kejutan di awal tahun dari kami kepada konsumen,” ujarnya.

Padahal alasan utama Toyota belum merilis harga saat peluncuran All New Rush ini adalah masih menunggu harga BBN-KB. Yang mana harga BBN-KB ini hampir setiap tahunnya selalu mengalami kenaikan.

Jadi silahkan Anda berasumsi sendiri apakah alasan kejutan bagi konsumen menjadi alasan utama mengapa harga All New Rush ini tidak jadi naik. Tapi malah turun harganya.

Apa mungkin karena Toyota mau menggaet konsumen Xpander yang sampai sekarang masih menunggu unitnya? Dan berharap mereka akan berpaling ke All New Rush. Karena TAM pun belum merilis jumlah pesanan All New Rush ini dari November lalu.

Berikut harga All New Rush:

  • All New Rush 1.5 G M/T Rp 239.900.000
  • 1.5 G A/T Rp 249.900.000
  • All New Rush 1.5 TRD Sportivo M/T Rp 251.300.000
  • 1.5 TRD Sportivo A/T Rp 261.300.000

Harga Rush model lama:

  • Rush 1.5 G M/T Rp 239.900.000
  • 1.5 G A/T Rp 249.900.000
  • Rush 1.5 S M/T TRD Sportivo Rp 251.250.000
  • 1.5 S A/T TRD Sportivo Rp 264.550.000
  • Rush 1.5 S M/T TRD Sportivo Ultimo Rp 254.550.000
  • 1.5 S A/T TRD Sportivo Ultimo Rp 267.850.000

LEAVE A REPLY