Perjalanan Spiritual Iwan Fals Diakhiri Dengan Beasiswa Anak Supir Truk

0
beasiswa anak supir truk

ROCKOMOTIF, Jakarta – Kolaborasi Mitsubishi Fuso dengan brand ambassador-nya, Iwan Fals, lewat rangkaian roadshow ‘Kontribusi Untuk Negeri, Perjalanan Sejuta Harapan’ di 10 kota memang telah usai. Banyak cerita dan pengalaman unik selama berlangsungnya even sejak periode November 2017 sampai Februari 2018 ini.

Paling berkesan adalah terkumpulnya puluhan ribu apresiasi melalui tagar #Terimakasihsupirtruk dan #Fusokontribusi di media sosial. Kampanye sosial lewat media digital tersebut memang ditujukan untuk para supir truk Fuso yang secara tidak langsung turut berkontribusi besar hingga saat ini.

Akhirnya PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) distributor resmi Mitsubishi Fuso resmi menutup rangkaian roadshow kampanye itu, di kantor pusat KTB Pulo Mas, Jakarta Timur, Senin (12/2).

Baca Juga: Kota Tegal Jadi Sasaran Mitsubishi Xpander Berikutnya

Total Donasi Rp 330 Juta

Pada momen tersebut juga dilakukan penyerahan beasiswa pendidikan bagi 11 anak supir truk terpilih. Dan dari kedua tagar ini, KTB berhasil mengumpulkan sebanyak 12.578 partisipasi masyarakat Indonesia dalam akun media sosialnya.

Duljatmono, Direktur Sales & Marketing KTB menuturkan dari jumlah tagar #Fusokontribusi yang terkumpul dan diunggah, setiap satu tagar dikonversikan menjadi Rp 10.000. Ia mengklaim bahwa kampanye ini merupakan satu-satunya yang dilakukan pabrikan kendaraan niaga, dengan melibatkan pastisipasi masyarakat.

Lebih lanjut ia menambahkan bahwa melalui #Fusokontribusi beasiswa pendidikan diharapkan dapat benar-benar dimanfaatkan oleh putra-putri supir truk di masa depan. Sebab, kampanye tersebut sejalan dengan corporate social responsibility (CSR) KTB pada sektor pendidikan.

“Total beasiswa yang diberikan Mitsubishi Fuso mencapai Rp 330 juta. Di mana sejumlah Rp 125.780.000-nya merupakan kontribusi dari masyarakat lewat media sosial. Dana tersebut bisa digunakan untuk biaya pendidikan di tingkat Sekolah Menengah Umum (SMU) sampai dengan selesai,” ujar Duljatmono.

Truk Panggung Diserahkan ke Iwan Fals 

Sebagaimana diketahui, ‘Truk Panggung’ Colt Diesel FE 74 Long menjadi media kampanye yang digunakan Iwan selama roadshow tersebut. 10 kota besar, mulai dari Denpasar, Semarang, Cirebon, Serang, Lampung, Surabaya, Palembang, Pekanbaru, Padang hingga Medan, berhasil disinggahinya.

Sebagai bentuk apresiasi KTB diserahkan pula truk yang telah menemani Iwan tersebut. KTB mempercayakan truk tersebut untuk menemani Iwan melakukan perjalanan musiknya dan diharapkan dapat terus berkarya untuk Indonesia.

“Saya menggambarkan perasaan ini sangat sulit. Ini benar-benar bukan hanya sekadar perjalanan musik. namun juga buat saya ini sebuah perjalanan spiritual, perjalanan ibadah. Terima kasih Mitsubishi Fuso!” tutup Iwan.

LEAVE A REPLY