Selama Libur Nataru, Polisi Lakukan Rapid Test Antigen Secara Acak

0
rapid test acak korlantas polri

ROCKOMOTIF, Jakarta – Korlantas Polri akan melakukan rapid test antigen secara acak kepada pengguna kendaraan yang melakukan istirahat di rest area. Kegiatan itu dilakukan selama masa libur Natal dan Tahun Baru 2021, guna mendukung pemerintah dalam memutus mata rantai Corona di Indonesia.

Kakorlantas Polri Irjen Pol Istiono menjelaskan, dalam operasi Lilin 2020, pihaknya menyediakan sedikitnya 500 alat tes cepat antigen setiap harinya. Apabila ditemukan pengendara atau penumpang yang reaktif, pihaknya akan merekomendasikan untuk pemeriksaan lanjutan di rumah sakit rujukan.

“Dari tadi pagi peminat juga sudah cukup banyak. Ada 2 orang sudah dinyatakan reaktif, kita rekomendasikan untuk kembali ke rumah dan menjalani pemeriksaan lanjutan,” ujar Istiono saat dihubungi di Jakarta, Rabu (23/12/2020).

Baca juga: Korlantas Polri Siapkan 70 Lokasi Rapid Test Antigen Selama Libur Nataru

Jenderal polisi bintang dua itu melanjutkan, operasi tahunan yang serentak dilaksanakan di seluruh Indonesia. Mulai 21 Desember 2020 sampai 4 Januari 2021 ini akan mengedepankan langkah simpatik dan teguran lisan untuk pelanggar.

“Operasi Lilin 2020 untuk Natal dan Tahun Baru ini tidak ada checkpoint di tol ataupun di jalan mana pun,” ungkap Istiono.

Petugas juga akan membatasi jumlah mobil yang beristirahat di rest area. Hal itu dilakukan agar tidak terjadi kerumunan yang berpotensi melanggar protokol kesehatan yang diterapkan pemerintah.

“Tidak boleh lebih dari 50 kendaraan,” tutup Istiono.

LEAVE A REPLY