Adira Insurance Optimis untuk Bertarung Pada Tahun 2021

0
Adira insurance 2021

ROCKOMOTIF, Jakarta – Kondisi pandemi covid-19 yang belum usai masih menjadi momok menakutkan untuk beberapa kalangan ekonomi. Meski vaksin sudah mulai didistribusikan, namun kekhawatiran tersebut masih ada di beberapa kalangan. Namun bagi Adira Insurance, pada tahun 2021 mereka yakin akan mendapat sesuatu yang akan lebih baik lagi.

Dalam keterangan resminya, Hassan Karim, Chief Marketing Officer PT Asuransi Adira Dinamika Tbk (Adira Insurance), menjelaskan mengapa pihaknya optimis untuk menyongsong tahun 2021. Menurutnya, kondisi perekonomian sudah mulai membaik lantaran ada beberapa aspek yang mendukung.

“Kami optimis pencapaian tahun 2021 akan lebih baik dibandingkan dengan tahun 2020. Hal ini didukung oleh optimisme terhadap akhir pandemi dan perekonomian yang akan kembali bertumbuh pasca pandemi. Setelah covid-19, kami yakin pelanggan akan memiliki standar yang lebih tinggi tentang produk perlindungan,” ujar Hassan, dalam keterangan resminya.

Baca juga: Adira Insurance dan UGM Bantu Kurangi Pengangguran di Indonesia

Dengan kondisi perekonomian yang menurun disebabkan oleh pandemi Covid-19, Adira Insurance tetap berhasil membukukan premi sama dengan periode yang sama pada tahun sebelumnya yaitu sebesar Rp1,94 Triliun untuk produk asuransi konvensional. Perusahaan berhasil membukukan premi bruto kuartal III/2020 senilai Rp1,50 Triliun atau naik sebesar 2,3% (yoy) dari kuartal III/2019 senilai Rp1,47 Triliun.

Saat ini Zurich memegang 80% saham Adira Insurance dan menjadi asuransi umum internasional teratas di Indonesia.

“Kami berkomitmen untuk memberikan perlindungan komprehensif untuk masyarakat Indonesia melalui asuransi jiwa, asuransi umum konvensional dan Syariah. Sinergi ini akan membawa banyak peluang bagi Adira Insurance dan juga bisnis Zurich di Indonesia,” tutup Hassan.

LEAVE A REPLY