Mazda Resmi Luncurkan CX-5 Terbaru di Indonesia

0
Mazda CX-5 terbaru resmi memgaspal di Indonesia
Mazda CX-5 terbaru resmi memgaspal di Indonesia

ROCKOMOTIF, Jakarta – PT Eurokars Motor Indonesia sebagai distributor resmi Mazda di Indonesia resmi merilis Mazda CX-5 terbaru dengan beberapa penyempurnaan.

Penyegaran yang dilakukan meliputi seluruh bagian baik eksterior, interior serta sudah dibekali dengan fitur yang lebih mumpuni untuk menghadirkan pengalaman yang lebih menyenangkan.

Mazda CX-5 terbaru hadir dengan dukungan yang lebih mumpuni sehingga diyakini bisa bersaing dengan beberapa kompetitor yang ada di kelasnya.

“Hari ini kami sangat senang memperkenalkan The New Mazda CX-5, produk unggulan yang telah disempurnakan dan mengedepankan 7G concept dengan inovasi, kreativitas, dan teknologi terbaik yang menyempurnakan CX-5 sebagai Premium SUV terbaik di kelasnya. Definitely More Than Yours,” ujar Ricky Thio, Managing Director PT EMI.

Dari sisi tampilan, SUV ini hadir dengan desain grill dan lampu yang lebih stylish. Desain lampu depannya pun dibuat lebih modern dengan dukungan teknologi Adaptive LEX untuk pengalaman berkendara malam yang lebih baik.

Sementara penggunaan grill juga hadir dengan tampilan yang mencirikan signature wing dengan aura premium.

Tidak sampai di situ, Mazda CX-5 terbaru juga telah dibekali dengan Active Driving Display sebuah teknologi yang memproyeksikan informasi penting secara langsung pada pandangan pengemudi di kaca depan. Informasi ini termasuk peringatan dadi sistem i-Activesense yang membantu dalam pengendaraan.

“Dengan pembaharuan menyeluruh dari pengaplikasian elemen desain dan teknologi yang mengedepankan generasi ke-7 serta perluasan jaringan dealer di seluruh Indonesia, kami yakin the New Mazda CX-5 akan sukses meluncur di Indonesia,” tambah Pak Ricky.

Menyoal spesifikasi mesin yang digunakan, Mazda CX-5 terbaru ini hadir dengan mengusung Skyactiv-G 2.5 liter mampu memproduksi tenaga sebesar 190 ps dan torsi 252 Nm.

Di samping itu, model ini juga sudah dibekali dengan fitur i-Stop yang mampu menghemat bahan bakar dengan mematikan mesin secara otomatis saat kendaraan dalam keadaan statis dan menyalakan kembali saat kendaraan kembali bergerak.

LEAVE A REPLY