ROCKOMOTIF, Jakarta – Selain dibekali dengan Integrated Starter Generator (ISG) yang menjadi nilai kenyamanan Suzuki Ertiga hybrid, rupanya PT Suzuki Indomobil Sales, juga turut menghadirkan resep yang membuat mobil ini menjadi lebih menyenangkan bagi konsumen.
Dukungan baterai Lithium-ion yang digunakan memang mampu memberikan efisiensi bahan bakar, tetapi, demi kenyamanan Suzuki Ertiga hybrid kepada konsumen, pabrikan juga menghadirkan beberapa fitur pendukung lainnya.
Salah satu poin yang membuat kenyamanan Suzuki Ertiga hybrid ini adalah penggunaan sasis monokok. PT SIS mengungkapkan, melalui penggunaan sasis tersebut, membuat pengemudi dan penumpang dapat merasakan empuknya suspensi untuk segala jenis kontur jalan. Ini menjadi salah satu hal yang perlu diperhatikan, pasalnya di setiap berpergian kondisi jalan begitu beragam, mulai dari aspal, beton, sampai bebatuan kecil.
Selain itu, tidak hanya menjaga kepuasan konsumen dengan bantingan yang lebih baik. PT SIS juga menghadirkan keunggulan mobil hybrid ini melalui beberapa fitur penting seperti kapasitas bagasi yang lebih luas, sehingga untuk membawa barang dalam berpergian bisa terakomodasi dengan sangat baik.
Beranjak pada sektor lainnya, kepuasan pelanggan saat menggunakan mobil ini juga ditopang melalui penggunaan teknologi keyless ditambah dengan push start/stop button untuk memberikan kemudahan dalam menghidupkan atau mematikan mesin. Bahkan, untuk masuk ke dalam mobil, konsumen tidak lagi direpotkan untuk membuka secara manual lantaran melalui teknologi keyless ini pintu akan terbuka secara otomatis.
Kenyamanan Suzuki Ertiga hybrid tidak hanya dihadirkan untuk pengemudi, tetapi untuk penumpang yang berada di baris kedua bisa merasakannya dengan kehadiran row armrest. Melalui komponen tersebut, penumpang bisa dengan santai menempatkan tangan mereka untuk mendapatkan posisi yang lebih santai selama perjalanan.
Adapun teknologi lain yang juga menopang kenikmatan berkenda pada mobil hybrid ini adalah Heartect. Ini adalah merupakan inovasi PT SIS di mana penggunaan rangka bodi yang kokoh dan ringan membuat performa mesin lebih stabil sehingga menunjang penggunaan bahan bakar lebih irit dan efisien.
Dengan segudang fitur unggulan yang bisa menjadi kenyamanan Suzuki Ertiga hybrid, PT SIS, menghadirkan mobil ini dengan harga yang begitu kompetitif. Berikut harga
All New Ertiga Hybrid SS-AT Rp292.300.000
All New Ertiga Hybrid SS-MT Rp281.300.000
All New Ertiga Hybrid GX-AT Rp281.300.000
All New Ertiga Hybrid GX-MT Rp270.300.000