ROCKOMOTIF, Tangerang – Pilihan mobil jenis SUV (sport utility vehicle) kian beragam di Indonesia, namun SUV yang memiliki fitur canggih nan pintar dengan rentang harga di bawah Rp 400 jutaan seperti Wuling Almaz RS tidak banyak.
SUV Almaz RS ini memiliki panjang 4.655mm, lebar 1.835mm, dan tinggi 1.760mm. Sementara jarak sumbu rodanya 2.750mm. Ini membuat Almaz RS masuk ke dalam kelas medium SUV.
Untuk urusan dapur pacu, Almaz RS juga sudah canggih dengan bekal mesin 1.5 liter turbocharger yang dipadukan dengan transmisi CVT. Wuling Almaz RS ini memiliki tenaga maksimal 140 hp @5,200 rpm dengan torsi sebesar 250 Nm @ 1,600 – 3,600 rpm.
Di Indonesia, hanya Wuling Motors yang berani membanderol SUV pintar Almaz RS ini di bawah Rp 400 juta. Jika melihat kompetitornya yang lain banyak dijual dengan harga di atas Rp 400 juta.
Baca juga: Wuling Almaz RS, SUV Berteknologi Modern Dengan Harga Menarik
Model ini hadir dalam tiga varian, yakni Almaz RS 1.5T Pro, Almaz RS 1.5T EX (7-seater), dan Almaz RS 1.5T EX (5-seater). Harganya sendiri, Almaz RS 1.5T Pro dijual hanya Rp 399,2 juta, sementara Almaz RS 1.5T EX (7-seater) Rp 379,1 juta, dan Almaz RS 1.5T EX (5-seater) Rp 367,1 juta.
Fitur di Almaz RS Pro
Wuling Almaz RS Pro merupakan tipe tertinggi dengan fitur dan teknologi yang paling lengkap. Sebut saja ADAS (Advanced Driving Assistant System) dan juga Internet of Vehicle (IoV) yang tersemat di Almaz RS Pro ini.
ADAS di Almaz RS Pro terdiri dari 12 fitur yang terbagi dalam empat (4) kategori yang terdiri dari Adaptive Cruise, Lane Recognition, Safe Distance & Braking Assistance, dan Automatic Light.
Untuk Adaptive Cruise terdiri dari Adaptive Cruise Control (ACC), Bend Cruise Assistance (BCA), Traffic Jam Assistance (TJA), dan Intelligent Cruise Assistance (ICA). ACC berfungsi secara otomatis menyesuaikan kecepatan mobil dengan kendaraan lain di depannya, dan mengatur jarak aman.
Kemudian BCA bisa mengurangi kecepatan secara otomtis ketika kendaraan memasuki tikungan, sementara TJA dan ICA akan membantu jarak aman dalam kondisi lalu lintas padat atau lancar.
Baca juga: Garansi Wuling Air ev Sampai 8 Tahun, Gratis Biaya Jasa Sampai 2 Tahun
Kemudian kategori Lane Recognition meliputi Lane Departure Warning (LDW) dan Lane Keeping Assistance (LKA). Kedua teknologi tersebut mampu menjaga kendaraan tetap di lajur melalui peringatan hingga koreksi otomatis.
Berikutnya ada Safe Distance & Braking Assistance yang terdiri dari Safe Distance Warning (SDW) dan Forward Collision Warning (FCW), serta Automatic Emergency Braking (AEB), Intelligent Hydraulic Braking Assistance (IHBA), Collision Mitigation System (CMS) yang akan aktif dan juga disertai dengan peringatan kepada pengemudi ketika terdeteksi bahaya tabrakan.
Sedangkan kategori terakhir yakni Automatic Light, diakomodasi melalui Intelligent Head Beam Assistance (IHMA) yang dapat menyesuaikan ketinggian cahaya lampu utama secara otomatis.
Untuk IoV sendiri dapat menghubungkan pengguna dengan kendaraan melalui aplikasi My Wuling+ dan head unit yang didukung dengan perintah suara berbahasa Indonesia, Wuling Indonesian Command (WIND).
Fitur Pendukung Canggih Lainnya
Selain fitur keselamatan yang terdepan di kelasnya, Wuling Almaz RS Pro juga sudah dibekali dengan kabin modern. Di dalamnya terdapat fitur wireless charging pad, built in air ionizer, serta pembaruan pada tampilan head unit.
Terdapat pula tombol tambahan pada lingkar kemudi yang membantu pengguna untuk mengaktifkan berbagai fitur tanpa mengganggu fokus berkendara.
Baca juga: Ramaikan Pasar SUV, All New Subaru Forester Resmi Meluncur di Indonesia
Tak hanya itu, Almaz RS Pro juga dilengkapi fitur pendukung yang tergolong lengkap, sebut saja panoramic sunroof, start-stop button, 360 degree Camera, Electric Parking Brake (EPB) dan Auto Vehicle Holding (AVH), Traction Control System (TCS), dan Hill Hold Control (HHC).
Kemudian terdapat pula Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake force Distribution (EBD), Brake Assist (BA), Electronic Stability Control (ESC), Tire Pressure Monitoring System (TPMS), Front & Side Airbag hingga Emergency Stop Signal (ESS).
Promo Wuling di GIIAS 2022
Wuling Motors hadir dalam ajang GIIAS (Gaikindo Indonesia International Auto Show) 2022 dengan menyajikan berbagai paket promo menarik. Pada pameran yang digelar sejak 11 – 21 Agustus 2022 ini ada paket spesial yang ditawarkan berlaku untuk 3 produk andalan Wuling yakni Almaz RS, Cortez dan Confero S.
Kendaraan tersebut bisa dimiliki oleh konsumen dengan diskon hingga Rp50 juta. Selain itu yang tidak kalah menarik konsumen juga bisa mendapatkan free maintenance hingga 4 tahun atau 50 ribu kilometer dan juga special lucky dip.
Untuk pembelian secara kredit, tersedia bunga nol persen dan tenor cicilan hingga 7 tahun. Semua promo di atas memiliki syarat dan ketentuan yang berlaku, keterangan lebih lanjut bisa didapatkan dengan menyambangi booth Wuling Motor di GIIAS 2022.